nusabali

Polres Klungkung Bantu Percepat Vaksinasi Covid-19

  • www.nusabali.com-polres-klungkung-bantu-percepat-vaksinasi-covid-19

SEMARAPURA, NusaBali
Personel dan dokter Poliklinik Polres Klungkung bersinergi dengan Pemkab Klungkung, melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk mendukung program pemerintah memenuhi target minimal 70 persen penduduk suatu wilayah telah tervaksin.

Pada Sabtu (19/6), vaksinasi digelar di Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung. Kegiatan di Pesinggahan tersebut dipantau oleh Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Gede Made Surya Atmaja, untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar, nyaman, dan kondusif. “Vaksinasi yang dilaksanakan Klinik Polres Klungkung merupakan sinergi Polres Klungkung dengan Dinas Kesehatan Kungkung dalam percepatan vaksinasi,” ujar Kompol Atmaja.

Tak hanya itu, personel yang bertugas dalam pelaksanaan vaksinasi juga mengimbau kepada para penerima vaksin untuk menaati protokol kesehatan. ”Pemberian vaksin adalah bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat untuk perang melawan virus Corona,” kata Kompol Atmaja.

Sementara itu, dalam rangka mempercepat pelaksanaan vaksinasi, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menugaskan perangkat desa untuk menginformasikan kepada masyarakat agar membentuk beberapa kelompok bagi masyarakat yang berada di lokasi yang jauh dari pelaksanaan vaksin, terutama di Kecamatan Nusa Penida, Klungkung.

Sehingga nantinya dalam pelaksanaan vaksinasi bisa digelar di salah satu lokasi terdekat dengan kelompok masyarakat tersebut. Selain itu Bupati Suwirta juga menugaskan Dinas Kesehatan Klungkung agar dalam pelaksanaan vaksinasi dapat melakukan koordinasi dengan perangkat desa setempat. *wan

Komentar