nusabali

Pengadaan Buku Perpustakaan Pura Besakih Kena Refocusing

  • www.nusabali.com-pengadaan-buku-perpustakaan-pura-besakih-kena-refocusing

AMLAPURA, NusaBali
Kabid Pelayanan Perpustakaan Dinas Perpustakaan Provinsi Bali, Ni Gusti Ramiasih mengatakan anggaran pengadaan buku di Perpustakaan Pura Besakih sebesar Rp 30 juta kena refocusing.

Sehingga rencana pengadaan tahun 2021 batal. Pamedek yang berkunjung ke Perpustakaan Pura Besakih kebanyakan menanyakan buku tentang sejarah Pura Besakih. Koleksi buku sejarah Pura Besakih hanya ada satu buah.

Menurut Gusti Ramiasih, belakangan ini banyak terbit buku tentang Pura Besakih. “Kami akan berusaha buat rak khusus yang isinya buku-buku tentang Pura Besakih,” ungkap Gusti Ramiasih, Senin (14/6). Buat sementara di perpustakaan hanya ada satu buku tentang Pura Besakih. Sementara koleksi buku umum cukup banyak. Satu-satunya buku tentang Pura Besakih berjudul Pura Besakih Hulunya Pulau Bali disusun oleh I Ketut Wiana. Pengunjung tidak boleh pinjam buku ini, hanya untuk dibaca di tempat.

Petugas Perpustakaan Pura Besakih, I Gusti Bagus Anom mengaku sudah sering mengusulkan pengadaan buku-buku tentang Pura Besakih. “Buku tentang Pura Besakih itulah yang ditanyakan pamedek yang berkunjung ke perpustakaan,” kata Gusti Bagus Anom. Sedangkan buku tentang Pura Besakih cukup banyak beredar di antaranya Gunung Agung, Pura Agung Besakih dan Kita diterbitkan DPD Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia Provinsi Bali tahun 1993, Pura Besakih ditulis peneliti David J Stuart Fox tahun 2002, Pura Besakih dan Karya Ekadasa Rudra tahun 1982, dan lain-lain. Gusti Bagus Anom mengatakan, sejak tahun 2019 belum pernah ada penambahan koleksi buku. Perpustakaan di Pura Besakih yang dibangun tahun 2004 memiliki 3.013 judul buku. Penambahan buku pada tahun 2019 sehingga total menjadi 9.818 buku. *k16

Komentar