nusabali

Korban Tewas Tergencet Mobil Dikremasi di Mumbul

  • www.nusabali.com-korban-tewas-tergencet-mobil-dikremasi-di-mumbul

MANGUPURA, NusaBali
Tiga hari pasca meninggal akibat tergencet di bawah kolong mobil, jenazah dari Hendra alias William, 29, akhirnya dikremasi krematorium Mumbul, Jalan By Pass Ngurah Rai, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Minggu (18/4).

Prosesi kremasi dari korban asal Dusun Niaga Karya, Kelurahan Tanjung Niaga, Kabupaten Malawi, Kalimantan Barat, ini dihadiri ibunda korban Li Tjhin. Prosesi kremasi terhadap jenazah korban diiringi isak tangis keluarga yang datang. Terutama sang ibunda tercinta dan keluarga dekat lainnya. Puluhan anggota keluarga yang datang tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Jalannya kremasi korban yang merupakan seorang perantauan ini mendapat simpati dan dukungan dari keluarga sesama perantauan asal Kalimantan Barat, yang tergabung dalam Perkumpulan Abadi Kalimantan Barat Bali (Pakabarbali). Sejak mengetahui korban mengalami musibah, Pakabarbali sudah mengambil langkah-langkah untuk mengurus jenazah korban.

Ketua Tim Sosial Pakabarbali Sony Pratama, mengatakan sejak musibah menimpa Hendra viral di media sosial, langsung menggelar rapat internal untuk mencari solusi. “Jadi, dia (almarhum Hendra) asal Kalbar. Dia tinggal bersama orang tua angkatnya di Bali dan baru datang,” ujar Sony dikonfirmasi kemarin sore.

Sony mengatakan Pakabarbali tergerak untuk memberikan bantuan, karena perkumpulan yang dipimpinnya itu bertujuan untuk kegiatan sosial. Utamanya untuk sesama keluarga dari Kalbar. “Siapa pun boleh masuk perkumpulan ini karena kita kuat akan persaudaraan. Yang jelas dari keluarga Kalbar, walau dia sudah nikah dengan suku mana tetap kami rangkul,” bebernya.

Diberitakan sebelumnya, musibah yang menimpa Hendra terjadi di Jalan Tukad Badung XD Nomor 8 Panjer Renon, Denpasar Selatan, Kamis (15/4) sekitar pukul 15.00 Wita. Saat itu Hendra berusaha menolong anjing milik majikannya yang masuk ke dalam terot mobil Freed warna putih nopol B 1647 BYD sebelah kiri depan.

Saat itu korban Hendra membongkar ban kiri depan mobil tersebut. Lalu dia masuk ke dalam kolong mobil. Sayangnya saat berada di bawah kolong mobil tiba-tiba dongkrak mobil turun. Akibatnya kepala korban tergencet hingga tewas di lokasi kejadian. *dar

Komentar