nusabali

Satpol PP Bangli Gencarkan Sidak Duktang

  • www.nusabali.com-satpol-pp-bangli-gencarkan-sidak-duktang

BANGLI, NusaBali
Satpol PP Bangli menggencarkan inspeksi mendadak (sidak) menyasar penduduk pendatang.

Sidak bertujuan memastikan penduduk pendatang (duktang) di Kabupaten Bangli tertib administrasi kependudukan dan taat aturan. Sidak menyasar Banjar Kayuambua Desa Tiga Kecamatan Susut, LC Uma Bukal Kelurahan Cempaga Kecamatan Bangli, dan Desa/Kecamatan Tembuku, Rabu (7/4).

Kabid Penegakan Perundang-undangan Satpol PP dan Damkar Bangli, Anak Agung Gde Ngurah Buda, mengatakan sidak duktang dilakukan berkala. Hasil sidak di Banjar Kayuambua Desa Tiga Kecamatan Susut, LC Uma Bukal Kelurahan Cempaga, Bangli, dan Desa Tembuku tidak menemukan duktang baru. Petugas mengecek kelengkapan administrasi para duktang. “Kami temui sudah lengkap administrasi kependudukan yakni mengantongi Surat Keterangan Tinggal Sementara (SKTS) maupun Surat Keterangan Lapor Diri (SKLD),” ungkap Agung Ngurah Buda.  

Saat mendatangi kawasan LC Uma Bukal, Satpol PP Bangli memberikan peringatan kepada warga yang menaruh material di pinggir jalan. “Kami beri waktu 2 x 24 jam bagi pemilik untuk memindahkan material yang ditaruh di pinggir jalan,” ungkap Agung Ngurah Buda. Selain sidak duktang, petugas Satpol PP Bangli juga secara intensif melakukan penertiban penerapan protokol kesehatan. *esa

Komentar