nusabali

Geledah Sel Napi, Petugas Lapas Singaraja Amankan Pisau Cutter Hingga Kartu Remi

  • www.nusabali.com-geledah-sel-napi-petugas-lapas-singaraja-amankan-pisau-cutter-hingga-kartu-remi

SINGARAJA, NusaBali
Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Singaraja melakukan penggeledahan di kamar sel warga binaan (WB) atau narapidana (napi) pada Sslasa (6/4) pagi.

Razia yang dilakukan melibatkan Aparat Penegak Hukum (APH) Kabupaten Buleleng ini, menyasar barang terlarang yang ada di blok hunian para penghuni Lapas Singaraja. Razia yang digelar dalam rangka hari Bhakti Pemasyarakatan ke-57 Tahun 2021 ini, petugas gabungan dari APH Buleleng yang terlibat yakni 24 personel Lapas Singaraja, 2 orang dari Divisi Pemasyarakatan Kanwil Bali, masing-masing 5 orang dari Polres Buleleng maupun Kodim 1609/Buleleng, serta petugas BNNK Buleleng.

Hasil dari razia yang digelar oleh tim gabungan ini, masih ditemukan barang-barang yang dilarang dimiliki warga binaan di blok hunian. Di antaranya, pisau cutter, botol kaca, ikat pinggang, headset, kabel USB, speaker, obeng, sendok, hingga kartu remi. Barang-barang tersebut langsung disita oleh petugas Lapas Singaraja.

Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja, Mut Zaini mengatakan, razia blok hunian para warga binaan di Lapas Singaraja dengan melibatkan para APH di wilayah Buleleng, sebagai upaya deteksi dini terhadap situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas. Ke depan akan dilakukan pemusnahan terhadap barang-barang sitaan itu.

"Penggeledahan ini dilaksanakan secara serentak diseluruh Unit Pelaksana Teknis, Rutan dan Lapas seluruh Indonesia, termasuk juga Lapas Singaraja, mulai Senin 5 April sampai Selasa 6 April ini. Setelah disita, barang-barang tersebut akan kami musnahkan," ungkap Mut Zaini, ditemui usai melakukan razia blok hunian Lapas Singaraja.

Sasaran utama dari razia ini, imbuh Mut Zaini, yakni keberadaan barang-barang terlarang termasuk Handphone hingga narkotika yang masuk dengan cara diselundupkan ke dalam lingkungan Lapas Singaraja. "Ini adalah bentuk komitmen memberantas peredaran narkotika dan gangguan ketertiban di dalam Lapas," jelas Mut Zaini.

Kata Mut Zaini, dari hasil penggeledahan Selasa kemarin, petugas tidak menemukan adanya barang yang mengarah ke penyalahgunaan narkotika. Terhadap pisau cutter ditemukan itu, dijelaskan Mut Zaini, itu adalah alat yang digunakan para warga binaan dalam membuat kerajinan dari bahan koran bekas. Pisau cutter itu ditemukan tidak dalam kondisi utuh, tapi hanya potongan.

Ke depan, pihaknya akan lebih meningkatkan pengawasan terhadap barang-barang yang masuk ke Lapas Singaraja, baik itu barang yang dibawa pengunjung maupun milik para napi di Lapas Singaraja. "Setiap minggu kami tetap rutin mengadakan razia di internal. Ya, untuk pengawasan tentu kedepan lebih ditingkatkan," pungkasnya.*m

Komentar