nusabali

Jelang Coblosan, PDIP Siapkan ‘Pengawal’ di Desa

  • www.nusabali.com-jelang-coblosan-pdip-siapkan-pengawal-di-desa

BANGLI, NusaBali
Jelang pecoblosan Pilkada Bangli 9 Desember nanti, PDIP mempersiapkan koordinator desa. Koordinator desa digembleng di kantor DPC PDIP Bangli, Lingkungan LC Aya, Kelurahan Bebalang, Bangli, Jumat (4/11).

Sebelumnya telah dilakukan pelatihan saksi untuk Pasangan Calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta-I Wayan Diar (Paket Sadia Bisa) yang diusung PDIP bersama Demokrat, Gerindra, PKPI serta Hanura.

Ketua BSPN DPC PDIP Bangli, Putu Arya Astawa, mengatakan koordinator desa bertugas untuk mengkoordinir saksi di masing-masing TPS. Masing-masing desa ada satu koordinator. Maka dari itu ada 72 orang koordinator yang disiapkan. Guna memastikan kesiapan koordinator desa ini maka dilakukan pelatihan terlebih dahulu. Koordinator desa dikali peraturan terkait Pilkada. Teknis dalam pelaksanaan tugas maupun mengkoordinir saksi di TPS. *esa

Komentar