nusabali

Gianyar Sumbang Balai Kulkul di Pura Alas Purwo

  • www.nusabali.com-gianyar-sumbang-balai-kulkul-di-pura-alas-purwo

GINYAR, NusaBali
Pemkab Gianyar menyumbangkan Balai Kulkul  berbentuk bantuan hibah di Pura Luhur Giri Salaka Alas Purwo, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Upacara Mlaspas Balai Kulkul ini dilaksanakan pada Buda Kliwon Matal, Rabu (25/11), bertepatan Kajeng Kliwon Enyitan, dihadiri Bupati Gianyar I Made ‘Agus’ Mahayastra, bersama Wabup AA Gde Mayun.

Ketua PHDI Kecamatan Tegaldlimo Joko Setiyoso mengharapkan dengan pembangunan Balai Kulkul ini menimbulkan aura positif untuk seluruh umat Hindu.

Kabag Kesra Pemkab Gianyar I Wayan Arsana menjelaskan, Pemkab Gianyar pada April 2020 lalu menyerahkan dana hibah tahun 2020 sebesar Rp 400 juta untuk pembangunan Balai Kulkul di Pura Luhur Giri Salaka Alas Purwo. Bantuan hibah diterima Ketua Yayasan Alas Purwo, Sujarwo. Balai Kulkul ini sudah selesai dibangun lanjut dilaksanakan upacara Mlaspas.

Pura Alas Purwo nerupakan pura yang sangat bersejarah bagi umat Hindu. Pura yang berlokasi di Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi merupakan salah satu situs Hindu peninggalan kerajaan Majapahit.

Prosesi upacara pemlaspasan diawali dengan Mendem Padagingan di bawah Balai Kulkul. Setelah itu prosesi ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Mahayastra. Selanjutnya dilaksanakan persembahyangan bersama dan dharma wacana dari Ketua PHDI Kecamatan Tegaldlimo. Acara tersebut dihadiri Ketua DPRD Gianyar I Wayan Tagel Winarta, beberapa anggota DPRD Gianyar, dan OPD Pemkab Gianyar.

Bupati Mahayastra mengucap syukur, pembangunan Balai Kulkul telah tuntas. Balai kulkul ini sesuai dengan corak pura di Jawa.*

Komentar