nusabali

Perbekel Minta Maaf kepada Pengendara

Perbaikan Drainase di Bedulu Molor Sehari

  • www.nusabali.com-perbekel-minta-maaf-kepada-pengendara

Di lapangan, kami tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Jadi kami atas nama pemerintah desa mohon maaf.

GIANYAR, NusaBali

Perbaikan saluran drainase di Jalan Raya Bedulu, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, yang sempat mengalihkan arus lalulintas, molor sehari. Perbaikan dimulai Rabu (7/1) dan diperkirakan selesai Kamis (8/10) pagi, namun baru rampung Jumat (9/10). Dampaknya, arus lalu lintas di jalan provinsi ini ditutup selama dua hari, dari rencana hanya sehari.

Pengendara baru bisa melintas seperti biasa Jumat (9/10). Saat pengendara mulai melintas, sejumlah pekerja masih tampak membersihkan gorong-gorong. Sementara sisa material masih tampak di areal tersebut.

Terkait penutupan jalan yang molor sehari, Perbekel Bedulu  Putu Ariawan, saat dikonfirmasi, mengaku karena terjadi kerusakan pada alat berat. Selain itu, saat penggalian  drainase petugas PDAM harus memotong pipa PDAM dan juga ada kabel dari Telkom.  "Di lapangan, kami tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Jadi kami atas nama pemerintah desa mohon maaf yang sebsar-sebesarnya kepada seluruh masayarakat pengguna jalan atas keterlambatan yang terjadi di lapangan," ucapnya.

Ariawan mengatakan proyek tersebut berjalan selama dua hari, berupa pelebaran saluran drainase. Menurut dia, sebelumnya drainase di kawasan ini relatif sempit, diperparah dengan sedimentasi (endapan lumpur) dan dijejali sampah. Sehingga ketika dilanda hujan, kawasan ini selalu banjir bahkan air sampai lutut orang dewasa.

"Saluran kecil, sehingga tidak bisa menampung air saat musim hujan. Terjadi pendangkalan saluran. Semoga berkat perbaikan dan pembesaran saluran, bisa mengatasi banjir setiap hujan," ujarnya. Dia mengimbau agar masyarakat ikut menjaga saluran drainase ini dengan cara tidak membuang sampah di saluran air. Selain itu, di penghujung tahun ini Desa Bedulu akan memiliki TPS3R (tempat pengelolaan sampah reuse, reduce, dan recycle atau mengurangi – menggunakan – daur ulang). Sehingga permasalahan sampah bisa diatasi. "Harapan kami TPS3R yang ada bisa dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Bedulu agar tidak membuang sampah ke got," harapnya.

Sebelumnya diberitakan, drainase di Jalan Raya Bedulu, Kecamatan Blahbatuh dibongkar, Rabu (7/10). Drainase berada persis di bawah aspal jalan raya. Sehingga mengharuskan pemutusan sementara jalan. Maka dari itu,  jalan Raya Bedulu ditutup untuk arus lalu lintas selama sehari. Perbaikan diprediksi berlangsung 24 jam mulai Rabu (7/10) pukul 08.00 Wita hingga Kamis (8/10) pukul 08.00 Wita. Rekayasa dan pengalihan lalu lintas yang sudah diawali dengan koordinasi dengan jajaran Satlantas Polres Gianyar. Dimulai dari wilayah Semebaung hingga di wilayah Teges Desa Peliatan Kecamatan Ubud. Serta pengalihan dari jalur Tampaksiring ke Gianyar. Untuk jalur dari Gianyar menuju Ubud, akan dialihkan mulai dari Semebaung ke selatan menuju Blahbatuh dan di pertigaan Sakah ke utara melewati Desa Mas. Demikian juga sebaliknya, untuk menghindari perlintasan jalan di Umatelaga yang akan dilakukan dengan  pembongkaran drainase yang ada di bawah jalan raya itu.

Selanjutnya pelintas jalan dari Tampaksiring menuiu Kota Gianyar, bisa melalui penempatan Desa Pejeng Kecamatan Tampaksiring ke timur, untuk jenis kendaraan keluarga bisa melewati Dusun Banjar Mas Desa Bedulu selanjuthya menuju Semebaung dan Gianyar. *nvi

Komentar