nusabali

Kantongi Rekomendasi Gerindra, Gibran Bakal Sowan ke Prabowo

  • www.nusabali.com-kantongi-rekomendasi-gerindra-gibran-bakal-sowan-ke-prabowo

SOLO, NusaBali
Partai Gerindra mengumumkan rekomendasi Pilkada Solo untuk Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa, pasangan yang diusung PDIP.

Sebagai tindak lanjut, Gibran mengaku akan segera menemui Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. Gibran menyatakan hal tersebut saat bersilaturahmi dengan kader Gerindra di Solo. Saat itu Gibran ditanya terkait pesan Prabowo kepada dirinya.

"Belum (dapat pesan), dalam waktu dekat saya segera sowan untuk menjalin silaturahmi dengan Pak Prabowo," kata Gibran di kantor DPC Gerindra Solo, Laweyan, Solo, Senin (3/8).

Gibran mengaku sudah lama tidak berkomunikasi dengan Prabowo. Namun, saat itu belum ada pembicaraan lebih jauh mengenai Pilkada Solo. "Sudah lama sekali, sudah dari dulu. Tapi membahas lebih detail belum. Nanti dalam waktu dekat," terangnya dilansir detik.com.

Sementara itu, Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno mengatakan pihaknya siap memenangkan Gibran-Teguh. Dia menjanjikan akan kembali meraih perolehan suara seperti pada Pileg 2019 lalu. Sementara di Jakarta Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengungkapkan alasan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto memberikan rekomendasi itu.

"Pertama kursi kita di Solo 3 kursi sehingga kita harus menggunakan 3 kursi itu untuk segera mencalonkan," kata Ahmad Muzani di Kantor DPP Partai Gerindra, Jalan Harsono RM, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin kemarin. Lebih lanjut, menurut Muzani, hubungan antara Prabowo sebagai Menteri Pertahanan di pemerintahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) juga menjadi salah satu faktor penentu keputusan itu. *

Komentar