nusabali

Pangdam dan Kemenhan Bahas Pengembangan Perbatasan RI- RDTL

  • www.nusabali.com-pangdam-dan-kemenhan-bahas-pengembangan-perbatasan-ri-rdtl

DENPASAR, NusaBali
Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Benny Susianto menerima kunjungan suilaturahmi dari Tim Pokja rencana pengembangan kawasan wilayah perbatasan RI-RDTL (Rakyat Demokrati Timor Leste) Kemenhan RI Direktorat Jenderal Strategi Pertahanan, pada Kamis (18/6).

Tim pokja ini datang dipimpin oleh Staf Ahli Menhan Bidang Politik Mayjen TNI Nugroho Sulistyo Budi diterima Pangdam di Ruangan Tamu Pangdam IX/Udayana.


Dalam kesempatan itu Mayjen Nugroho menyampaikan kepada Pangdam kedatangan mereka dalam rangka melaksanakan tugas sebagai Tim Pokja rencana pengembangan kawasan wilayah perbatasan RI dengan RDTL. Di mana wilayan tersebut merupakan bagaian dari wilayah tugas Kodam IX/Udayana.

“Selain dalam rangka terkait pengembangan kawasan di perbatasan kedatangan kami juga dalam rangka silaturahmi. Sehingga diharapkan terbangun sinergitas dalam menjalankan tugas,” tutur Mayjen Nugroho didampingi oleh wakil ketuia tim pokja, Brigjen TNI Tandyo Budi R.

Kedatanagn tim pokja tersebut disambut hangat oleh Pangdam Benny. Pangdam menyampaikan terimakasih atas rencana pengembangan kawasan wilayah perbatasan RI-RDTL di Kodam IX/Udayana. Pangdam berharap dengan kehadiran Tim Pokja di Nusa Tenggara Timur yang merupakan wilayah tugas Kodam IX/Udayana ini, dapat melaksanakan tugasnya sesuai rencana yang diinginkan yaitu dalam rangka penyusunan rencana pengembangan kawasan wilayah perbatasan RI dengan RDTL.

Pangdam mengatakan posisi strategis Provinsi NTT yaitu selain berbatasan darat dengan RDTL atau Timur Leste  juga berbatasan laut dengan Negara Australia. “Semoga rencana pengembangan kawasan ini dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan,” tutur Pandam didampingi oleh Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Candra Wijaya bersama pejabat lainnya. *pol

Komentar