nusabali

Isu, Pasar Amlapura Timur Ditutup

  • www.nusabali.com-isu-pasar-amlapura-timur-ditutup

AMLAPURA, NusaBali
Warga beramai-ramai membeli kebutuhan pokok di Pasar Amlapura Timur pasca ada isu pasar akan ditutup.

Imbasnya, harga kebutuhan pokok naik. Sebanyak 497 pedagang juga cemas. Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri bersama Kadis Perindustrian dan Perdagangan I Wayan Sutrisna, dan Asisten III Ni Made Santikawati turun tangan untuk membantah kabar tersebut, Jumat (27/3).

Para pedagang langsung mempertanyakan kebenaran isu penutupan Pasar Amlapura Timur. Pedagang mengusulkan agar pemberitahuan penutupan pasar kepada pedagang tidak mendadak. “Kalau ada penutupan Pasar Amlapura Timur, jangan informasinya mendadak,” pinta Ni Wayan Mudani. Bupati Mas Sumatri menegaskan, tidak ada penutupan aktivitas pasar. Pasar Amlapura Timur tetap buka. “Ada rencana kegiatan Pasar Amlapura Timur dibatasi, sebagian jualan, sebagian tidak, itu baru rencana. Nanti kalau telah sah diberlakukan, ada surat edaran dari Bupati Karangasem.

Rencana pembatasan aktivitas pasar agar yang datang ke pasar tidak desak-desakan sehingga penularan virus corona bisa dicegah. Di samping itu pedagang yang tidak dapat giliran jualan ke pasar punya kesempatan mencari barang dagangan. "Pemerintah akan membantu disinfektan dan alat semprot, selanjutnya pedagang melakukan penyemprotan mandiri. Sehingga terbebas dari pengaruh virus corona dan nyaman berjualan," tambahnya.

Setiap pedagang dan pembeli sebelum masuk Pasar Amlapura Timur wajib cuci tangan. Pemkab Karangasem telah menyediakan tempat cuci tangan,  kran, dan sabun. Pedagang Ni Nyoman Sarining dari Lingkungan Bangras, Kelurahan Karangasem mengapresiasi kesigapan Bupati Karangasem meluruskan informasi. “Hanya saja kesulitan mendapatkan barang-barang dagangan terutama rempah-rempah,” ucapnya. *k16

Komentar