nusabali

Dandim Lepas 7 Anggota TNI Purnatugas

  • www.nusabali.com-dandim-lepas-7-anggota-tni-purnatugas

Dandim Karangasem Letkol Inf Bima Santosa melepas tujuh anggota TNI yang telah memasuki purnatugas.

AMLAPURA, NusaBali

Sebanyak dua anggota perwira yang sempat jadi Danramil diberikan pangkat penghargaan karena selama menjalankan tugas-tugasnya penuh dedikasi dan bertanggungjawab. Pelepasan anggota TNI digelar saat acara Korps Kaport anggota baru dan wisuda purnatugas anggota Kodim Karangasem di halaman Makodim Karangasem, Jalan Sudirman Amlapura, Selasa (11/2).

Ketujuh anggota Kodim Karangasem yang purnatugas dua di antaranya dapat pangkat penghargaan yakni Mayor Inf (har) I Wayan Mustika dan Mayor Inf (har) I Nyoman Suripta. Keduanya memasuki purnatugas usia 58 tahun. Sedangkan lima anggota lainnya yakni Peltu I Ketut Sunda, Peltu I Nyoman Sawitra, Peltu I Wayan Turun, Peltu I Komang Suarta dan Serma Hasan.

Juga memasuki purnatugas seorang staf PNS, I Gusti Ketut Subala. Jadi kedelapan itu dapat penghargaan dari Dandim Letkol Inf Bima Saentosa. Letkol Bima Santosa berikan penghargaan sebagai bentuk ucapan terima kasih atas pengabdiannya selama ini. “Saya ucapkan banyak terima kasih atas segala pengabdiannya selama ini hingga memasuki purnatugas. Anggota yang masih aktif mesti belajar dari anggota yang sudah purnatugas,” pinta Dandim Letkol Bima Santosa didampingi Plt Kasi Pers Kapten Inf I Wayan Jaya Antara.

Penghargaan diberikan berupa piagam dan menghadiri acara ramah tamah. Anggota yang purnatugas juga menyampaikan pesan dan kesan selama berdinas di Kodim Karangasem. “Kami merasa bersyukur selama berdinas mampu menjalankan tugas sesuai norma, dan saya sangat bersyukur saat acara purnatugas masih diberkati kesehatan,” ungkap Mayor Inf (har) I Wayan Mustika. Dandim juga mengucapkan selamat datang kepada anggota baru, Kapten Inf Arif Budi Santosa, selaku Danramil Karangasem menggantikan Pjs Danramil Karangasem Lettu I Ketut Sukrada. Lettu Sukrada kembali jadi Pasi Intel Kodim. *k16

Komentar