nusabali

Mengamuk, Warga Dusun Teruna, Tamanbali, Dilarikan ke RSJ

  • www.nusabali.com-mengamuk-warga-dusun-teruna-tamanbali-dilarikan-ke-rsj

Dewa Ketut Mawe, 46, warga Dusun Teruna, Desa Tamanbali, Kecamatan/Kabupaten Bangli diamankan petugas kepolisian bersama perangkat desa setempat pada Sabtu (1/2) sekitar pukul 12.30 Wita.

BANGLI, NusaBali

Dewa Mawe mengamuk di rumahnya, beberapa barang dilempar dengan batu. Setelah berhasil diamankan, Dewa Mawe lantas digiring ke RSJ Provinsi Bali di Bangli.

Perbekel Tamanbali I Nyoman Suargita, mengungkapkan bahwa pihaknya mendapat laporan dari keluarga Dewa Mawe. Dewa Mawe yang masih berstatus lajang ini mengamuk di rumahnya, merusak pintu dapur, jendela, dan melempar batu ke arah rumah.

Menurut Nyoman Suargita, kejadian tersebut kemudian dilaporkan ke petugas Satpol PP dan kepolisian. “Kami laporkan ke Bhabinkamtibmas, tidak berselang beberapa tugas kepolisian tiba di lokasi,” tuturnya.

Petugas kepolisian bersama aparat desa mencoba membujuk Dewa Mawe agar mau ikut petugas untuk dibawa ke RSJ.

“Awalnya kami rayu dengan diberikan rokok, namun ditolak. Setelah beberapa saat Dewa Mawe akhirnya tenang dan mau diajak petugas,” kata Nyoman Suargita.

Nyoman Suargita menambahkan, Dewa Mawe masih berstatus lajang. Gangguan kejiwaan sudah diderita cukup lama. “Sebelumnya sudah sempat dirawat di RSJ, kemudian diizinkan pulang. Belakangan ini sakit kumat dan mulai mengamuk. Namun baru hari ini (kemarin) lempar-lempar batu,” ucapnya. *esa

Komentar