nusabali

'Gelatik' Ajak Pelajar SD Peduli Lingkungan

  • www.nusabali.com-gelatik-ajak-pelajar-sd-peduli-lingkungan

Gerakan Lawan Sampah Plastik (Gelatik)  yang dicetuskan Bhabinkamtibmas Desa Siangan, Gianyar, Aiptu I Kadek Sumerta, telah mampu menggugah pelajar setempat untuk peduli terhadap lingkungan.

GIANYAR, NusaBali

Setiap Sabtu pagi, anak-anak dari SDN 1, 2, dan 3 Siangan rela kehilangan waktu bermain demi memungut sampah plastik. Seperti tampak, Sabtu (30/11) kemarin mulai pukul 07.00 Wita, Bhabinkamtibmas Desa Siangan  bersama Relawan Pencinta Alam MELANGGE melakukan pemilahan sampah yang dikumpulkan anak-anak di tiga sekolah dasar yang ada di Desa Siangan.

Program Gelatik ini mendapat respon positif dari masyarakat Desa Siangan. Dengan semangat yang tinggi demi mewujudkan Desa Siangan yang bersih tanpa sampah plastik Bhabinkamtibmas bersama relawan memilah sampah. "Sungguh luar biasa sampah yang berhasil dikumpulkan sebanyak 140 kg sampah plastik baik residu maupun plastik yang bisa didaur ulang," ujar Aiptu Sumerta.

Dengan rincian untuk SD N 1 Siangan berhasil memgumpulkan sampah 10 kg, SD N 2 Siangan mengumpulkan sampah 95 kg dan SD N 3 Siangan berhasil mengumpulkan sampah 35 Kg.

"Mudah-mudahan program ini mampu menggugah hati masyarakat agar sadar betapa pentingnya arti kebersihan karena sangat menunjang kesehatan dan melindungi habitat dari kepunahan baik habitat yang ada di darat, laut maupun udara," ujar Kadek Sumerta.

Kapolsek Gianyar, Kompol I Ketut Suastika, ketika dikonfirmasi menyampaikan bahwa anak-anak adalah tunas bangsa yang perlu kita berikan pondasi pemahaman tentang arti kelestarian alam demi kelangsungan mahluk hidup yang ada di bumi. Sementara Perbekel Siangan, I Ketut Berata, menyampaikan apresiasi kepada Bhabinkamtibmas, karena berkat terobosan kreatif Gelatik telah mampu menggerakkan masyarakat untuk peduli  kebersihan. *nvi

Komentar