nusabali

Badung Seleksi Calon Direksi Perumda Pasar

  • www.nusabali.com-badung-seleksi-calon-direksi-perumda-pasar

Direksi Perumda Pasar Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung periode 2019-2023 berbeda dari sebelumnya. Periode lalu diisi dua orang, periode yang akan datang tiga orang.

MANGUPURA, NusaBali
Masa jabatan Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Mangu Giri Sedana, Kabupaten Badung, akan berakhir pada 5 Februari 2019. Sebagai persiapan untuk memilih direksi baru periode 2019 – 2023, Pemkab Badung akan melakukan seleksi secara terbuka. Bagi siapa pun yang memiliki kualifikasi dipersilakan untuk mengajukan lamaran.

Berdasarkan pengumuman Nomor 04/XII/Pansel/Perumda.Pasar/2018 yang ditandatangani Ketua Panitia Seleksi Calon Direksi dan Calon Dewan Pengawas Perumda Pasar Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung Cokorda Raka Darmawan, pendaftaran akan berlangsung pada 11 – 18 Desember 2018 mendatang.

“Seleksi Direksi Perumda Pasar Mangu Giri Sedana ini atas arahan dari Bapak Bupati. Tiyang (saya) ditunjuk langsung sebagai ketua panitia. Karena masa jabatan direksi sebelumnya akan berakhir pada 5 Februari 2019, maka kami ditugaskan untuk melakukan seleksi calon direksi baru untuk periode 2019-2023,” tutur Cok Darmawan, Minggu (9/12).

Menurut Cok Darmawan yang notabene Asisten Administrasi Umum Setda Badung, seleksi ini terbuka untuk siapa pun sepanjang memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Di antaranya, usia minimal 33 tahun, berpendidikan Strata Satu (S1), dan memiliki pengalaman kerja pada sebuah perusahaan minimal 5 tahun. “Perusahaan di sini bebas, bisa milik pemerintah maupun swasta,” katanya.

Menariknya, karena alasan pengembangan usaha, jajaran Direksi Perumda Pasar Mangu Giri Sedana yang akan dipilih oleh Pansel bertambah sebanyak tiga orang. Tentu saja jumlah ini berbeda dengan direksi yang sekarang dimana hanya diisi oleh dua orang saja, yaitu I Made Sutarma dan Rai Sukabagia. “Agak berbeda memang direksi periode 2019–2023 nanti. Kalau sekarang direksi hanya dua orang, tapi nanti ada tiga orang,” ungkap birokrat asal Gianyar itu.

Selain melakukan seleksi calon direksi, pansel juga membuka pendaftaran bagi calon Dewan Pengawas. Disinggung terkait dilakukannya kembali seleksi Dewan Pengawas Perumda Pasar Mangu Giri Sedana, padahal baru terisi Agustus 2018 kemarin, mantan Kadisparda Badung itu mengatakan seleksi tersebut untuk mengisi satu slot Dewan Pengawas.

“Begini, karena pada periode 2019 – 2023 direksi ada tiga orang, jadi idealnya Dewan Pengawas juga tiga orang. Sekarang kan yang sudah berjalan ada dua orang (I Nyoman Mardiana dan AA Sagung Rosyawati), masih kurang satu lagi. Untuk itu, sekalian kami lakukan seleksi secara terbuka,” kata Cok Darmawan.

“Kami harapkan siapa pun yang memiliki kompetensi silakan mendaftar ke panitia pada 11 – 18 Desember 2018, pada jam kerja 08.30 sampai 14.00 Wita,” ujarnya. *asa

Komentar