nusabali

Warga Padangsambian Digegerkan Temuan Orok

  • www.nusabali.com-warga-padangsambian-digegerkan-temuan-orok

Warga diseputaran Perumahan Gunung Sari, Padangsambian, Denpasar digegerkan penemuan orok dalam kondisi meninggal pada Kamis (13/9).

DENPASAR, NusaBali
Diduga orok berjenis kelamin perempuan itu sudah tiga hari dibuang.  Kepala Bagian SMF Kedokteran Forensik RSUP Sanglah, dr Ida Bagus Putu Alit mengatakan, jenazah diterima pukul 11.15 Wita dan langsung dilakukan pemeriksaan. Diketahui, orok tersebut berjenis kelamin perempuan, sudah dalam keadaan membusuk. “Jenis kelamin perempuan. Sudah membusuk lanjut berwarna kehijauan ditandai dengan pengelupasan kulit dan pembengkakan,” ujar dr Alit.

Berdasarkan tanda-tanda pembusukan lanjut tersebut, diperkirakan waktu kematian orok itu sudah tiga atau empat hari sebelum pemeriksaan. “Perkiraan umur kandungan 10 bulan. Luka-lukanya tidak bisa dievaluasi karena sudah keadaan membusuk lanjut,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan, pemeriksaan lanjutan berupa otopsi akan dilakukan hari ini. Otopsi diperlukan untuk mengetahui penyebab kematian bayi malang tersebut. “Termasuk untuk mengetahui apakah ada tanda-tanda perawatan pada bayi tersebut. Setelah otopsi baru diketahui,” tandasnya. *ind  

Komentar