Beringin di Alun-alun Gianyar Patah Berulang Kali
GIANYAR, NusaBali - Dahan pohon beringin di arena bermain anak-anak pojok Alun-alun Kota Gianyar patah, Minggu (9/2) sekitar pukul 11.30 Wita. Dahan beringin patah sudah terjadi berulang kali. Dahan patah melintang menutup akses jalan, menimpa kabel listrik, atap rumah I Komang Widiarta, dan mobil Agya DK 1922 BL.
Pengemudi Agya DK 1922 BL, Putu Gede Oka Puspita, mengatakan saat hujan deras disertai angin kencang, tiba-tiba dahan beringin patah. “Ranting pohon menimpa kap mobil,” ungkap Oka Puspita. Kapolsek Gianyar, Kompol I Nyoman Sukadana, ke lokasi kejadian untuk memantau situasi dan memberikan bantuan kepada korban. Kapolsek bersama jajaran, BPBD Gianyar, dan Dinas PUPR Gianyar melakukan pembersihan dahan pohon yang patah.
Kepolisian telah melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kejadian tersebut. “Masyarakat kami imbau tetap waspada dan berhati-hati bencana alam yang dapat terjadi kapan saja,” ungkap Kompol Sukadana. Polsek Gianyar telah memasang police line di area sekitar pohon beringin. Tidak ada korban jiwa dari musibah ini, kerugian material sekitar Rp 5 juta atas kerusakan kap mobil dan atap rumah.
Sebelumnya, dahan beringin tumbang menimpa arena bermain dan kabel provider hingga menjuntai. “Dalam sehari sudah tiga kali patah, menyebabkan kekhawatiran warga akan patah susulan dari sisa pohon yang terlihat rapuh,” ungkap warga setempat, Kadek Rimbawa. Pasca kejadian, tersisa dahan beringin yang kurus menjulang ke atas. Warga berharap, pohon beringin segera dipangkas. “Sebaiknya ditumbangkan pohon beringin itu, selanjutnya diremajakan,” harap warga. 7 nvi
Komentar