nusabali

Anggota Satpol PP Bersihkan Sampah di Pantai Jerman

  • www.nusabali.com-anggota-satpol-pp-bersihkan-sampah-di-pantai-jerman

MANGUPURA, NusaBali
Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Badung ikut membantu membersihkan sampah di seputaran Pantai Jerman, Kecamatan Kuta, pada Kamis (16/3) pagi.

Sampah yang didominasi plastik dibersihkan secara manual oleh anggota Satpol PP yang kebetulan tengah merayakan HUT Ke-73 Satpol PP dan Satlinmas Ke-61. Tidak hanya itu, saat momentum puncak hari jadi tersebut aparat penegak peratran daerah (perda) ini juga memberikan bantuan kepada sejumlah elemen masyarakat. Di antaranya bantuan diberikan kepada nelayan, lansia, dan masyarakat yang ada di sekitar Pantai Jerman.

Kasatpol PP Badung I Gusti Agung Ketut Suryanegara, mengatakan rangkaian peringatan HUT Ke-73 Satpol PP dan Satlinmas Ke-61 di Kabupaten Badung, sudah dilaksanakan sejak minggu lalu yang diawali dengan kegiatan donor darah. Sementara, untuk puncak hari jadi dilaksanakan pada Kamis (16/2) pagi. Adapun rangkaian saat puncak tersebut dengan melakukan aksi sosial mulai dari kegiatan bersih-bersih sampah di Pantai Jerman bersama seluruh jajaran dan tokoh masyarakat, pemberian bantuan kepada nelayan, pedagang pantai, lansia di seputaran pantai Jerman serta pemberian bingkisan kepada tenaga kontrak non ASN.

“Melalui kegiatan ini kami berupaya ikut melestarikan dan berkontribusi dalam mempromosikan sektor pariwisata di kawasan ikon baru Kecamatan Kuta, yaitu Pantai Jerman,” kata Suryanegara, Kamis (16/3).

Diakui Suryanegara, melalui kegiatan yang bertema ‘Menjadikan Wilayah yang Tertib dan Ramah Investasi Melalui Satpol PP dan Satlinmas yang Profesional’, pihaknya berharap ke depan kolaborasi antara Satpol PP dengan masyarakat dapat lebih terjalin dengan baik. Masyarakat diharapkan dapat semakin memahami peran Satpol PP dalam menjaga marwah wibawa Pemkab Badung dalam menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat. “Kehadiran Satpol PP bukan untuk menakut-nakuti, melainkan mengantarkan masyarakat agar taat terhadap peraturan dan bermanfaat dalam membawa kesejahteraan kepada masyarakat itu sendiri,” tegas birokrat asal Denpasar ini.

Dalam setiap pengawasan di lapangan, lanjut Suryanegra, selalu melakukan upaya yang humanis dan lebih banyak berupa tindakan preventif, sehingga investasi di Badung ini bisa tumbuh. Namun tanpa melanggar regulasi yang ada. Pihaknya bertekad untuk mewujudkan Badung menjadi wilayah yang tertib dan ramah investasi. Untuk itu, dia berharap kepada masyarakat untuk bersama-sama menjadikan wilayah Badung sebagai wilayah yang tertib dan ramah investasi. Dalam artian, bagaimana mengantarkan investasi di Badung yang merupakan tempat ramah investasi, dengan tanpa melawan ketentuan yang ada. “ Investasi ini nantinya bisa bermanfaat bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Badung,” katanya.

Sementara, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Badung I Nyoman Sujendra, berharap melalui momentum hari jari ini agar dijadikan untuk memulihkan ekonomi di Badung. Salah satu upayanya adalah meningkatkan koordinasi, sinergitas, dan kolaborasi Satpol PP dalam penyelenggaraan penegakan perda. Terutama agar mampu menciptakan situasi nyaman, aman, tentram dan tertib, guna dapat mewujudkan iklim investasi yang kondusif, sehingga berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Badung.

“Momentum ini saya berharap tingkatkan terus sinergi dan kolaborasi yang telah dibangun selama ini. Penting juga mendorong partisipasi masyarakat melalui pelaksanaan awig-awig dan pararem desa,” pesannya. *dar

Komentar