nusabali

Ruang Edukasi Taman Telajakan Bank BPD Bali

  • www.nusabali.com-ruang-edukasi-taman-telajakan-bank-bpd-bali

DENPASAR, NusaBali
Sebagai lembaga perbankan Bank BPD Bali ikut serta menggenjot kegiatan Green Economy & Taksonomi Hijau yang dapat mendukung upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.

Selain itu Bank BPD Bali Cabang Denpasar juga berkomitmen untuk melestarikan Taman Telajakan yang merupakan ciri khas tata ruang Bali.

Salah satunya adalah ikut melestarikan tanaman lokal Bali dan tanaman yang menjadi maskot kota Denpasar yaitu tanaman Jempiring .

“Untuk Memudahkan serta memberikan informasi serta edukasi yang lengkap dari tanaman-tanaman yang menjadi bagian dari Taman Telajakan, Bank BPD Bali Cabang Denpasar menggunakan sebuah  Inovasi QR Code  yang nantinya seluruh informasi serta manfaat dan hal-hal lainnya terkait tanaman tersebut bisa terlihat dan diakses melalui  smartphone,” ujar Kepala Cabang Bank BPD Bali Cabang Denpasar Ibu Putu Dharmapatni, SE.,MM, di Denpasar, Minggu (29/1). *

Komentar