nusabali

Pembangunan Rampung, KPU Jembrana Miliki Gedung Baru

  • www.nusabali.com-pembangunan-rampung-kpu-jembrana-miliki-gedung-baru

NEGARA, NusaBali - Jelang pelaksanaan Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jembrana memiliki gedung baru berlantai dua.

Pembanguan gedung anyar (gedung baru) yang berlokasi di sebelah barat Kantor KPU Jembrana, di Jalan Udayana, Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara, telah dinyatakan rampung.

Pembangunan gedung baru KPU Jembrana yang didanai APBD Jembrana ini, digarap CV Putra Harapan dengan nilai kontrak Rp 1,4 miliar. Keberadaan gedung anyar KPU Jembrana ini sempat ditinjau Bupati Jembrana I Nengah Tamba, Kamis (15/12).

Bupati Tamba mengatakan, pihaknya mengadakan proyek pembanguan gedung KPU Jembrana ini, karena merasa prihatin dengan kondisi bangunan gedung yang menjadi markas penyelenggara pemilu di Gumi Makepung. Selain bangunan sudah uzur, Kantor KPU Jembrana pun kerap kebanjiran saat hujan.

"Dari dulu setiap musim hujan, di sini (Gedung KPU) pasti terjadi banjir. Dan ruangannya juga tidak memenuhi persyaratan," ujar Bupati asal Desa Kaliakah, Kecamatan Negara, Jembrana ini.

Dengan dibangunnya gedung baru ini, kata Bupati Tamba, diharapkan KPU Jembrana bisa bekerja dengan lebih baik. Khususnya dalam tugas mewujudkan demokrasi di Jembrana. "Paling tidak juga beliau (jajaran KPU) bekerja harus nyaman dan kondisi yang layak. Jembrana juga diharapkan pelaksaaan demokrasinya berkualitas," ujar Majelis Daerah DPD Demokrat Bali ini. *ode

Komentar