nusabali

Anak Anggota DPRD Menang Pemilos SMPN 2 Selat

  • www.nusabali.com-anak-anggota-dprd-menang-pemilos-smpn-2-selat

AMLAPURA, NusaBali
Putra anggota DPRD Karangasem dari Fraksi Golkar  I Gusti Agung Dwi Putra, yang Sekretaris OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) I Gusti Agung Arya Aditya Prawira Putra, memenangkan Pemilos (Pemilihan Ketua OSIS) SMPN 2 Selat, Jumat (9/12).

Sekolah ini berlokasi di Banjar Babakan, Desa Peringsari, Kecamatan Selat, Karangasem. Dia meraih 3059 suara. Pemilos SMPN 2 Selat diikuti 6 kandidat, hanya I Gusti Agung Arya Aditya Prawira Putra, kandidat dari kelas VIII, selebihnya lawannya dari kelas VII. Siswa kelas VIII/A ini paling berpengalaman berorganisasi sehingga mampu membukukan kemenangan telak di 17 TPS (tempat pemungutan suara) dari 23 TPS. TPS ada di tiap kelas. Dia menang di TPS I dengan 13 suara, TPS 3 dengan 18 suara, TPS 5 dengan 14 suara, TPS 8 dengan 23 suara, TPS 9 dengan 28 suara, TPS 10 dengan 32 suara, TPS 11 dengan 25 suara, TPS 12 dengan 24 suara, TPS 13 dengan 20 suara, TPS 14 dengan 17 suara, TPS 15 dengan 25 suara, TPS 17 dengan 14 suara, TPS 18 dengan 12 suara, TPS 19 dengan 15 suara, TPS 20 dengan 16 suara, TPS 21 dengan 11 suara, dan TPS 22 dengan 16 suara.

Saingan terdekatnya, kandidat I Gusti Lanang Ardiantara, kelas VII/B dengan 95 suara, Ni Kadek Yuliani kelas VII/D dengan 65 suara, I Gede Putra Waisnawa kelas VII/A dengan 31 suara, I Komang Andika Pradnya Putra kelas VII/A dengan 6 suara, dan I Gede Rama Prajadhita kelas VII/A dengan 6.

Pemilos di bawah koordinasi Ketua Panitia Kadek Novita Dwi Apsari yang juga Ketua OSIS SMPN 2 Selat, sebelum puncak Pemilos SMPN 2 Selat terlebih dahulu melakukan penjaringan bakal calon, di saat penetapan nomor urut berlanjut menyampaikan visi dan misi di hadapan 755 siswa dan 53 guru dan pegawai, yang memiliki hak pilih.

“Pemilos kali ini, di mana peserta yang memiliki hak suara, dengan cara menulis nomor urut calon, kemudian memasukkan ke kotak suara. Selanjutnya panitia menghitung jumlah perolehan suara sesuai nomor urut calon, yang paling banyak dapat dukungan, itulah sebagai pemenangnya,” jelas Ketua Panitia Kadek Novita Dwi Apsari.

Kasek SMPN 2 Selat I Komang Arta didampingi pembina OSIS I Putu Gede Aribawa mengapresiasi pelaksanaan Pemilos SMPN 2 Selat, sehingga sejak dini anak-anak telah mampu praktek langsung bidang berdemokrasi yang baik dan benar. “Anak-anak  kalau memilih kandidat Ketua OSIS, sesuai hati nuraninya tanpa paksaan,” jelasnya.

Prawira Putra yang alumnus SD Insan Mandiri Amlapura 2020 mengatakan, sebelum puncak pemilos, berupaya meyakinkan seluruh siswa dan guru, saat penyampaian visi dan misi. “Buktinya saya dapat dukungan di semua TPS, dan siap memajukan sekolah lebih baik melakukan inovasi,” jelas siswa kelahiran 27 November 2008 yang bercita-cita jadi Kapolri. Lanjut putra sulung dari 3 bersaudara pasangan I Gusti Agung Dwi Putra - Ni Luh Puspasari Ferdinanda itu sebelumnya menjabat Sekretaris OSIS.*k16

Komentar