nusabali

Dinas Pertanian dan Pangan Gelar 'Badung Promo Tani'

Tingkatkan Penggunaan Produk Lokal dan Promosikan Hasil Pertanian

  • www.nusabali.com-dinas-pertanian-dan-pangan-gelar-badung-promo-tani

MANGUPURA, NusaBali
Dalam meramaikan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2022, Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Pertanian dan Pangan menggelar Badung Promo Tani di areal Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Jumat (25/11).

Kegiatan mengangkat tema ‘Pulih Bangkit Bersama Petani’ ini melibatkan 40 kelompok tani, untuk memasarkan dan mempromosikan hasil pertaniannya. Kegiatan ini cukup menarik dan mendapat perhatian pengunjung khususnya pegawai Pemkab Badung yang saat bersamaan melaksanakan olahraga Jumat Krida yang diisi Senam Integritas. Usai olahraga, stand kelompok tani yang menawarkan produk pertanian mulai dari sayur mayur, beras organik, buah-buahan, produk olahan pangan nabati dan hewani, dipadati pengunjung. Ada pula stand UMKM dengan produk pakaian adat Bali.

Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa juga turut memberikan perhatian atas terselenggaranya Promo Tani tersebut. Usai mengikuti Senam Integritas, Adi Arnawa langsung menuju stand UMKM dan sempat memborong produk pertanian salah satunya minuman kesegaran.

Adi Arnawa mengatakan, serangkaian Hakordia yang kebetulan kegiatannya dipusatkan di Badung, dilaksanakan pula kegiatan Badung Promo Tani dengan melibatkan UMKM. Menurutnya kegiatan seperti ini sangat bagus dan dapat terus dilanjutkan, terutama dalam upaya mendorong pertumbuhan UMKM di Badung. Diharapkan pula melalui kegiatan ini akan meningkatkan daya beli masyarakat di tengah-tengah terjadinya inflasi dunia saat ini. “Mudah-mudahan dengan kegiatan seperti ini akan dapat membantu UMKM terutama dalam rangka mendorong daya beli masyarakat,” katanya.

Sementara Kadis Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung I Wayan Wijana, mengatakan kegiatan Badung Promo Tani ini untuk meningkatkan penggunaan produk lokal dan membantu mempromosikan hasil pertanian yang ada di Kabupaten Badung. “Memang salah satu kelemahan dari petani kita adalah akses pemasaran dan promosi. Oleh karena itu kita setiap tahun mengadakan Badung Promo Tani, yang bertujuan untuk memperkenalkan produk-produk pertanian, mempromosikan serta membantu petani untuk menjualkan produknya kepada masyarakat, khususnya kepada ASN,” katanya. *asa

Komentar