nusabali

KPU Buleleng Rekrut PPK dan PPS

Siapkan Lab Komputer SMKN 2 Singaraja Jadi Lokasi Seleksi

  • www.nusabali.com-kpu-buleleng-rekrut-ppk-dan-pps

SINGARAJA, NusaBali
Pemilu 2024 yang semakin dekat, KPU Kabupaten Buleleng menggenjot rekrutmen tenaga ad hoc Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Sebanyak 120 orang sudah mendaftar untuk seleksi yang akan digelar pada 5-6 Desember mendatang. KPU Kabupaten Buleleng telah menyiapkan labolatorium komputer milik SMK Negeri 2 Singaraja sebagai tempat seleksi  Computer Assisted Test (CAT) calon anggota PPK. Pengecekan kelengkapan sarana oleh Tim Teknis KPU Buleleng telah dilaksanakan, Rabu (23/11). KPU Buleleng juga telah berkoordinasi dengan Kepala SMK Negeri 2 Singaraja Ketut Wisiani.

Ketua KPU Buleleng Komang Dudhi Udiyana mengatakan, pelaksanaan seleksi CAT untuk penjaringan PPK akan dilaksanakan pada tanggal 5-6 Desember mendatang. Sementara seleksi CAT PPS akan digelar akhir Desember mendatang. “Hari ini (kemarin,red) kami melakukan penjajakan untuk sarana seleksi. Rencananya kami akan meminjam lab komputer SMKN 2 Singaraja, tadi sudah berkoordinasi dengan ibu kepala sekolahnya dan pengecekan langsung sarana,” jelas Dudhi.

Dudhi menyebutkan, dipilihnya SMKN 2 Singaraja sebagai tempat seleksi, karena sarana yang dimiliki cukup lengkap. Ada seratus unit komputer yang dimiliki. Selain itu lokasi sekolah pun sangat mudah dijangkau.

Disebutkan Dudhi, sejak dibukanya pendaftaran, sudah ada 120 orang yang siap ikut seleksi. Jumlah tersebut, masih sangat berpotensi untuk terus bertambah. KPU Buleleng juga terus melakukan penjajakan dan sosialisasi di sejumlah kecamatan yang masih minim pelamar, seperti di Kecamatan Seririt. Dia berharap, di satu kecamatan minimal ada 10 orang pelamar. Dalam proses seleksi nanti, akan dijaring 5 orang kandidat terpilih. Sehingga dari ratusan pelamar, hanya akan dilantik 45 orang PPK untuk mengisi 9 kecamatan yang ada di Buleleng. *k23

Komentar