nusabali

Sampah dari Denpasar Diperkirakan 800 Ton/Hari

  • www.nusabali.com-sampah-dari-denpasar-diperkirakan-800-tonhari

GIANYAR, NusaBali
Truk pengangkut sampah dari Denpasar lalulalang di Bypass IB Mantra menuju TPA Temesi, Kecamatan/Kabupaten Gianyar, Senin (14/11).

Sampah dari Denpasar yang dibuang sementara ke TPA Temesi selama perhelatan G20 menjadi berkah bagi para pemulung. Para pemulung sangat membantu pemilahan sampah. Diperkirakan sampah dari Denpasar yang masuk ke TPA Temesi sebanyak 800 ton per hari.

Pengelola Yayasan Pengelola Sampah Temesi (YPST) Desa Temesi, I Wayan Cakra, mengatakan pembuangan sampah di TPA masih terkontrol. Sampah kiriman dari Denpasar sifatnya sementara, hingga Rabu (16/11). Truk yang masuk ke TPA Temesi terkesan macet. Namun masih dalam tahap wajar dan terkendali. Sebab saat pembuangan sampah truk tidak bisa masuk sekalian dan harus bergiliran. “Dari saat masuk sampai pembuangan sudah ada petugas, jadi semua terkontrol,” ujar Wayan Cakra.

Menurut Wayan Cakra, puluhan pemulung sangat membantu dalam pemilahan sampah. Agar tidak terjadi gesekan di antara pemulung, mereka diawasi petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Gianyar dan Desa Adat Temesi. Sebelumnya, Kadis Lingkungan Hidup Gianyar, Ni Made Mirnawati menyampaikan, pembuangan sampah dari Denpasar ke TPA Temesi sudah melalui koordinasi antar kabupaten/kota dan provinsi. Guna melancarkan pembuangan sampah, Pemkab Gianyar menerjunkan Satpol PP. Rata-rata kendaraan yang melintas ke TPA Temesi sekitar 250 truk. *nvi

Komentar