nusabali

Band Rock Zealous, Segera Luncurkan Mini Album 'Sexy'

  • www.nusabali.com-band-rock-zealous-segera-luncurkan-mini-album-sexy

Single Sexy ditulis sendiri oleh Opop di masa pandemi Covid-19. Terinspirasi kehidupan manggung yang dijalaninya.

DENPASAR, NusaBali

Generasi baru band rock di Indonesia telah lahir. Di bawah panji nama Zealous empat musisi muda menawarkan musik-musik rock cadas yang belakangan sudah jarang didengar pecinta musik di tanah air.

Berbasis di Pulau Dewata Bali, Zealous yang dianggotai empat pemuda Manado, Opop (gitar/vokal), Josz (gitar/vocal), Gogon (bass/vocal), dan Devo (drums), segera meluncurkan album mini bertajuk 'Sexy'.

Sexy berisi lima buah lagu yang seluruhnya berbahasa Inggris. Single pertama yang juga berjudul sama dengan nama albumnya sudah diluncurkan terlebih dahulu video musiknya di kanal YouTube Zealous pada Sabtu (22/10). Telah disaksikan 37 ribu penonton, banyak pula yang memuji musik mereka di kolom komentar.

Album Sexy sendiri rencananya akan dilaunching secara resmi pada 10 November 2022 di Jakarta. Vokalis Zealous Opop pada konferensi pers di Kubu Kopi Denpasar, Senin (24/10) mengungkapkan, rock n roll memang mengalir dalam darah para personel Zealous.

Raungan gitar dan dentuman drum dan bass serta lengkingan vokal membuat karakter band ini berbeda dengan band yang ada di Indonesia saat ini, di mana fashion era glamrock dan musik rock era 80-an mereka tampilkan dalam setiap panggung liarnya.

"Sesuai dengan namanya Zealous,  bersemangat, ber-api-api, dan tegas, penuh tekad keberanian yang ada dalam jiwa, keringat kerja keras, dan ketulusan untuk berkarya," kata Opop.

Single Sexy ditulis sendiri oleh Opop di masa pandemi Covid-19. Terinspirasi kehidupan manggung yang dijalaninya. Penggarapan video musik Sexy dilakukan di dua lokasi, yaitu di Jakarta dan Bali.

"Teknik rekaman pun dilakukan dengan cara lama, yaitu merekam sound RAW (mentah) secara langsung dari speaker amplifier tanpa banyak merubah dengan peralatan digital modern," ungkap Opop.

Manajer Zealous, Jitro Stephen, mengatakan Zealous akan menjadi grup band yang berbeda dibanding band-band rock yang ada sebelumnya di Tanah Air. Dengan usia rata-rata 22 tahun, ditambah sokongan fashion glamour, Jitro yakin Zealous punya masa depan yang cerah di blantika musik Indonesia.

Dia mengatakan, fashion Designer Ian Adrian memberikan sentuhan glamour pada gaya berpakaian keempat personel Zealous ini. Bahkan fotografer senior seperti Darwis Triadi ikut campur dalam kreasi visual mereka. Dan tidak tanggung-tanggung seniwati Agatha Warren memberikan beberapa karya lukis untuk dikolaborasikan dengan karya musik Zealous.

"Ini band rock generasi baru, kolaborasi musik dan fashion," ungkap Jitro. Tur mini album Zealous, ungkap Jitro, rencananya akan dilakukan di beberapa kota di Pulau Jawa dalam rentang waktu satu bulan ke depan. Mereka akan mengunjungi kota-kota seperti Yogyakarta, Surabaya, Jakarta, Bandung, Jember, dan akan diakhiri di Pulau Dewata. *cr78

Komentar