nusabali

Ny Rai Wahyuni Sanjaya Bagikan 560 Paket Sembako kepada Guru dan Tendik

  • www.nusabali.com-ny-rai-wahyuni-sanjaya-bagikan-560-paket-sembako-kepada-guru-dan-tendik

TABANAN, NusaBali
Bunda Paud Kabupaten Tabanan Ny Rai Wahyuni Sanjaya membagikan 560 paket sembako kepada pendidik/guru dan tenaga pendidik (tendik), Selasa (11/10).

Pembagian sembako 1gratis ini diselenggarakan di Gedung Kesenian I Ketut Maria, merupakan bentuk perhatian kepada pembimbing anak usia dini sebagai tunas bangsa.

Bagi sembako gratis langsung dipimpin Ny Rai Wahyuni Sanjaya. Dia didampingi Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya dan jajaran. Selain bagi sembako gratis, kegiatan ini juga diisi dengan kegiatan membagikan makanan tambahan bagi anak Paud dan vitamin bagi anak gisi kurang.

Ny Rai Wahyuni Sanjaya mengatakan, paket sembako diberikan kepada pendidik dan tenaga pendidik sebagai bentuk perhatian pemerintah. Karena mereka telah bekerja keras dalam membimbing tunas bangsa yang ada di Kabupaten Tabanan. "Kami harap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi dan menjadi penyemangat para pendidik dan tenaga kependidikan PAUD untuk terus berkarya dan berkreatifitas dalam mewujudkan dan meningkatkan kapasitas dan kualitas pendidikan anak usia dini di Kabupaten Tabanan,” ujarnya.

Selain itu kata dia, kegiatan turut dilakukan pemberian makanan tambahan dan vitamin bagi anak gizi kurang. Kegiatan ini pun juga bekerjasama dengan PKK Kabupaten Tabanan. "Makanan tambahan dan vitamin dibagikan oleh PKK secara road show, sekaligus dijadikan kesempatan untuk mensosialisasikan program PKK," imbuh Rai Wahyuni Sanjaya.

Bupati Sanjaya menegaskan tenaga pendidik memiliki peran besar dalam membinbing anak usia dini. Disamping itu pendampingan orang tua sangat diperlukan.. "Untuk itu tenaga pendidik dan orang tua harus bekerjasama dan memiliki dedikasi tinggi dalam membimbing untuk menuntun ke arah lebih baik," tegasnya.

Untuk itu, Sanjaya berharap kedepannya agar Bunda PAUD terus mampu bekerjasama dengan semua komponen masyarakat dan pemerintah untuk melakukan penguatan dan peningkatan kapasitas dan kualitas pendidikan anak usia dini maupun dalam meningkatkan layanan PAUD. "Dengan kerjasama yang baik, maka akan tercipta pemahaman yang sama bahwa sesungguhnya pengembangan anak usia dini merupakan tanggung jawab bersama," tandasnya. *des

Komentar