nusabali

Truk Ngatret Lindas Siswi SMKN 3 Sukawati

  • www.nusabali.com-truk-ngatret-lindas-siswi-smkn-3-sukawati

GIANYAR, NusaBali.com - Siswi SMKN 3 Sukawati (Kokar) Putu Listya Dewi, 16, tewas mengenaskan dalam kecelakaan tragis di tanjakan Banjar Pinda, Desa Saba Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Selasa (11/10/2022) sekitar pukul 13.30 WITA.

Siswi asal Banjar Patolan, Desa Pering, Blahbatuh ini alami cedera kepala berat dan meninggal dunia di TKP. 

Informasi dihimpun kecelakaan mengerikan ini melibatkan truk Mitsubishi dengan Honda Vario dan truk boks. 
                
Awalnya, truk Mitsubishi yang dikemudikan Wahyu Aji Suseno, 24, asal Dusun Gedangrowo RT01 RW 01 Desa Gedangrowo Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo, Jatim, datang dari arah barat wilayah Banjar Gelumpang, Desa/Kecamatan Sukawati menuju timur Banjar Pinda, Desa Saba, Blahbatuh. 

Di belakang truk yang mengangkut kardus ini, turut melaju Honda Vario  yang dikendarai Ni Wayan Ersha Yanti, 16, membonceng korban Putu Listya Dewi. 

Di belakangnya lagi, melaju kendaraan truk boks DK 8941 CO yang dikemudikan Agus Mahardika, 37, asal Jalan Maluku I/9 Denpasar, Dusun Catur Panca Kelurahan Dauh Puri Denpasar Barat.

Tiga kendaraan ini sama-sama datang dari arah barat menuju ke timur. Saat turunan tidak ada masalah. Namun begitu melaju pada jalan tanjakan, pengemudi truk paling depan tidak mampu mengendalikan kendaraannya.

Truk tiba-tiba bergerak mundur dan seketika melindas sepeda motor Honda Vario yang ada di belakangnya. Dua siswi bernasib malang itu pun tak sempat menghindar. Berakibat pengemudi sepeda motor terpental ke kiri sedangkan yang dibonceng terlindas truk. 

Tak berhenti sampai melindas tubuh korban, truk paling depan ini terus bergerak mundur hingga menabrak truk boks.  Sepeda motor korban pun sampai ringsek masuk ke dalam kolong truk.

Kasatlantas Polres Gianyar, AKP Ni Putu Wila Indrayani saat dikonfirmasi mengatakan, pengemudi truk paling depan tidak mengalami luka sama sekali.

Sementara pengendara sepeda motor Ni Wayan Ersha Yanti alami luka robek pada dahi, tangan kanan lecet mendapatkan perawatan di RSU Kasih Ibu Saba. 

Sementara itu sopir truk yang berada di posisi belakang sempat melompat menyelamatkan diri. Sedangkan penumpang di depan sempat tergencet, namun dilaporkan hanya luka ringan. Kaca truk di belakang juga mengalami pecah. *nvi

Komentar