nusabali

Korban Kebakaran Selang Kompor Meninggal

  • www.nusabali.com-korban-kebakaran-selang-kompor-meninggal

GIANYAR, NusaBali
I Made Diana,50, korban kebakaran akibat gas bocor kemudian meledak, Selasa (20/9) pukul 20.00 Wita, meregang nyawa.

Korban meninggal dunia, Kamis (29/9),  setelah sembilan hari mendapatkan perawatan intensif di RSUP Prof Ngoerah, Sanglah, Denpasar, akibat luka bakar yang dideritanya.

Kelian Dusun Banjar Tarukan, Desa Mas, Kecamatan Ubud I Putu Agus Juni Artawan, saat dikonfirmasi, membenarkan kabar duka tersebut. Dijelaskannya, jenazah korban telah tiba di rumah duka. "Makingsan di Setra pukul 18.00 Wita," jelasnya.

Sementara itu, dua korban lagi kondisinya sudah membaik. Merek yakni, Komang Sumastra,51, mengalami luka bakar pada kedua kaki, kedua tangan dan muka, luka bakar sekitar 13 persen. I Ketut Widana,55, mengalami luka bakar pada kedua kaki, kedua lengan dan dada serta muka, luka bakar sekitar 15 persen. "Dua lagi sudah di rumah," jelas Putu Juni.

Seperti diketahui, kebakaran dipicu tabung gas melon LPG 3 kg bocor terjadi di Banjar Tarukan, Desa Mas, Kecamatan Ubud, Selasa (20/9) sekitar Pukul 20.00 Wita. Naas, tiga bersaudara yang mencoba memadamkan api justru kena ledakan hingga menderita luka bakar serius. Para korban diantaranya I Made Diana,50, mengalami luka bakar kedua kaki, badan bagian depan hingga muka, luka bakar sekitar 51 persen.

Kapolsek Ubud Kompol I Gusti Ngurah Yudistira mengatakan polisi sudah melakukan olah TKP. Diketahui bahwa sekira pukul 19.30 Wita, Ni Kadek Renita menggoreng telur di dapur. Telur yang digoreng oleh Ni Kadek Renita baru setengah matang, kemudian dia melihat ada api muncul dari selang belakang kompor. Selanjutnya Renita mematikan kompor tersebut. Namun, api masih dalam keadaan menyala di selang belakang kompor diikuti dengan suara mendesis dari tabung gas 3 kg yang bocor. Selanjutnya, Renita keluar dapur untuk meminta bantuan kepada ibunya, Ni Nyoman Kerti. Selanjutnya, Kerti melihat kedapur di ikuti oleh suaminya I Ketut Widana.

Sementara korban I Nyoman Sumastra dan I Made Diana yang sebelumnya sudah di depan dapur karena posisi kamar tidurnya tepat di depan dapur. Lalu terjadilah ledakan sehingga menyebabkan korban I Made Diana terpental dan terluka bakar selanjutnya koban I Ketut Widana dan korban I Nyoman Sumantara juga mengalami luka bakar. Selanjutnya ketiga korban di bawa ke Rumah Sakit Ari Canti Mas dan warga yang melihat peristiwa tersebut langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran gianyar. "Setelah datang pemadam kebakaran berselang 1 jam api dapat di padamkan," jelas Kompol Yudistira. Kerugian materiil diperkirakan sekitar Rp 15 juta. "Ada tiga orang korban yang mengalami luka bakar akibat ledakan tabung elpiji 3 kg," jelasnya.*nvi

Komentar