nusabali

Buleleng Hanya Siapkan Paskibraka Tim Kecil

  • www.nusabali.com-buleleng-hanya-siapkan-paskibraka-tim-kecil

SINGARAJA, NusaBali
Di saat Pemkab Buleleng menggaungkan kemeriahan penyambutan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, agenda  upacara yang akan digelar pada Rabu (17/8), masih belum menggunakan Paskibra kekuatan penuh sebanyak 30 personel.

Persiapan hanya mengakomodir Paskibra Tim Kecil berkekuatan 10 personel saja. “Penugasan masih dalam formasi kecil seperti tahun 2020 dan 2021 lalu. Kami belum bisa optimal karena rancangan di APBD induk masih di tim kecil,” jelas Sekretaris Disdikpora Buleleng Ida Bagus Gde Surya Bharata Minggu (14/8).

Tim Paskibraka tahun ini sudah disiapkan sejak dua bulan terakhir. Sebelum dipilih 10 orang terbaik, Disdikpora Buleleng juga telah melangsungkan seleksi. Masing-masing SMA/SMK di Buleleng diberikan kesempatan untuk mengirimkan siswa terbaiknya sebanyak 4 pasang untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat kabupaten.

Dari puluhan calon yang ikut seleksi, dipilih 10 orang untuk tim paskibraka kabupaten dan dua pasang lainnya untuk dikirim ke Provinsi. “Seleksi sebenarnya memilih 14 orang terbaik, 10 orang akan bertugas di kabupaten, sedangkan 2 pasang lainnya akan bermain di provinsi, karena provinsi tahun ini menyiapkan Paskibra tim besar,” kata Surya Bharata.

Dan tim kecil itu sudah mulai berlatih sejak 2 Agustus lalu di Lapangan Ngurah Rai Buleleng. Mereka dilatih langsung oleh personel Polres Buleleng hingga H-1 Hari Kemerdekaan.

Sementara itu, upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI pada Rabu (17/8) mendatang akan dilangsungkan di Lapangan Ngurah Rai Buleleng. Pelaksanaan upacara peringatan tahun ini lebih terbuka dibanding dua tahun terakhir, dengan jumlah peserta yang lebih banyak. “Upacara akan diikuti perwakilan masing-masing organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkab Buleleng dan perwakilan sekolah di Buleleng,” kata Surya Bharata. *k23

Komentar