nusabali

Mayat Mr X Ditemukan Terapung di Biaung

  • www.nusabali.com-mayat-mr-x-ditemukan-terapung-di-biaung
  • www.nusabali.com-mayat-mr-x-ditemukan-terapung-di-biaung

Pada tubuh jenazah yang memakai celana pendek warna cream dan berbaju kaos warna abu-abu, tidak ditemukan luka-luka. Selain itu juga tidak ditemukan identitas diri.

DENPASAR, NusaBali

Pengunjung Pantai Biaung, Desa Kesiman, Kecamatan Denpasar Timur, dikejutkan oleh temuan mayat laki-laki tak beridentitas alias Mr X, Sabtu (6/8) sekitar pukul 08.30 Wita. Mayat tersebut ditemukan mengapung di air dalam posisi tengkurap. Hingga Minggu (7/8) siang, mayat laki-laki itu identitasnya belum berhasil diungkap aparat kepolisian.

Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi, dikonfirmasi pada Minggu kemarin, mengatakan mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh pengunjung pantai, Ketut Ariawan, 42. Saksi yang tinggal di Jalan Hang Tuah Gang III, Sanur Kaja, Denpasar Selatan itu secara tak sengaja melihat korban saat sedang berjalan di tepi pantai.

Hingga kemarin siang, jenazah yang belum terungkap identitasnya itu masih dititipkan di kamar mayat RSUP Sanglah, Denpasar.

“Pada saat itu Ketut Ariawan datang ke lokasi TKP untuk mengantarkan wisatawan. Awalnya, saksi merasa curiga dengan bentuk apung dari mayat tersebut. Setelah didekati ternyata benar, korban sudah tak bernyawa,” beber Iptu Ketut Sukadi.

Sebelum akhirnya jenazah korban dievakuasi ke RSUP Sanglah, Ketut Ariawan melaporkan kejadian tersebut kepada tim Balawista yang bertugas di Pantai Biaung. Peristiwa itu lalu ditangani oleh aparat Polair Polresta Denpasar.

Menerima laporan adanya kejadian itu, aparat Satpolair Polresta Denpasar mendatangi lokasi TKP untuk mengambil tindakan kepolisian. Di lokasi TKP, polisi menemukan korban sudah meninggal dunia. Korban memakai celana pendek warna cream dan berbaju kaos warna abu-abu.

Berdasarkan pemeriksaan di lokasi TKP, ungkap Iptu Ketut Sukadi, pada tubuh korban tidak ditemukan luka-luka. Selain itu pada korban tidak ditemukan identitas. “Sampai saat ini (kemarin siang) identitas korban belum terungkap. Jenazah korban masih dititipkan di RSUP Sanglah,” tandasnya.

Sementara itu, Sekretaris BPBD Kota Denpasar Eddy Ganggas M For membenarkan ada penemuan mayat terapung di tengah laut di seputaran pertengahan Pantai Sanur – Biaung.

“Sampai kini, belum ada pihak keluarga yang melaporkan ada anggota keluarga yang hilang,” kata Eddy Ganggas dalam keterangannya seperti dikutip Antara. *pol

Komentar