nusabali

Transaksi UMKM Bali Naik 1,5 Kali Lipat

  • www.nusabali.com-transaksi-umkm-bali-naik-15-kali-lipat

MANGUPURA, NusaBali.com – Indikasi perekonomian bangkit di Bali pasca pandemi ditunjukkkan melalui peningkatan belanja daring/online yang mengalami pertumbuhan 1,5 kali lipat dari periode sama tahun lalu.

Data ini diungkapkan oleh Regional External Communications Senior Lead Tokopedia, Rizky Juanita Azuz, pada acara Tokopedia Media & Creator Hangout di Sunset Road, Kuta,  Rabu (20/7/2022). “Transaksi belanja daring di Bali meningkat 1,5 lipat di triwulan kedua tahun 2022 dibandingkan periode yang sama di tahun 2021,” ungkapnya.

Peningkatan transaksi tersebut tercatat di beberapa wilayah di Bali, seperti Kecamatan Sidemen (Karangasem), Selemadeg Timur (Tabanan), dan beberapa wilayah di Kabupaten Jembrana seperti Gilimanuk dan Pekutatan.

Menurut Juanita, tren peningkatan tersebut tidak terlepas dari kampanye Tokopedia yang mengkurasi UMKM untuk bisa tumbuh bersama dengan para kreator atau penjual di e-commerce paling populer di Indonesia itu. 

“Tren belanja daring tersebut didorong oleh deretan inisiatif Hyperlocal dan kampanye Tokopedia yang menjadikan kategori kesehatan, makanan dan minuman, elektronik, rumah tangga, dan otomotif sebagai paling populer di Bali pada triwulan kedua tahun 2022,” tutur Juanita.

Tokopedia dengan tagline-nya, #SelaluAdaSelaluBisa, terus mendukung para pelaku UMKM lokal di berbagai daerah termasuk Bali melalui berbagai program kolaborasi dengan mengedepankan Hyperlocal, di mana Tokopedia mendorong para pengusaha lokal untuk bergerak maju dan menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

Selain kopdar dengan media dan kreator, pada acara ini juga Tokopedia mengadakan talk show dengan pembicara Imelda Widjaja, pemilik bisnis aksesoris Jewel Rocks di Bali, yang menjadi salah satu wakil Indonesia untuk memamerkan produk UMKM-nya di Paris Fashion Week Showroom tahun 2022. Selain Imelda, Tokopedia juga mengundang content creator ternama yang memiliki 9,4 juta pelanggan di YouTube, Nessie Judge, yang terkenal dengan konten ‘Nerror’-nya.

Kedua pembicara berbicara banyak tentang perjalanan mereka membangun usaha sekaligus membagikan kiat-kiat sukses mengembangkan bisnis sekaligus hobi masing-masing.

Imelda membagikan pengalamannya memulai penjualan daring di Tokopedia, yang ia rasa sangat membantu menjaga perkembangan usaha sejak didirikan pada tahun 2006 dengan modal Rp 500 ribu.

“Saya rasa Tokopedia sangat membantu pertumbuhan bisnis Jewel Rocks terutama selama pandemi, omzet kami bahkan meningkat 3 kali lipat di tahun 2021 dibandingkan tahun 2020,” ungkap Imelda, Rabu (20/7/2022) sore.

Imelda menambahkan, keputusannya untuk berjualan daring di Tokopedia juga lah yang mengantarkannya ke Paris Fashion Week Showroom, berkat KBRI Paris yang melihat produk-produknya di e-commerce yang memfokuskan diri untuk produk dan jenama dalam negeri itu.

Selain itu, Nessie Judge juga mengutarakan bahwa ia selalu bekerja sama dengan pihak yang memiliki kredensial, seperti Tokopedia. “Aku berusaha memastikan pihak yang ingin bekerja sama itu memiliki kredensial, dan Tokopedia merupakan salah satu brand yang beberapa kali mengajak campaign,” ujar Nessie di panggung talk show, Rabu (27/7/2022) sore. *rat

Komentar