nusabali

Cak Jimmy Himawan dan Cak Koko Pimpin Surabaya Community 2022-2025

  • www.nusabali.com-cak-jimmy-himawan-dan-cak-koko-pimpin-surabaya-community-2022-2025

TABANAN, Nusabali.com – Komunitas Surabaya Community (SC) yang berada di perantauan seluruh Indonesia menggelar Musyawarah Nasional Surabaya Community, Sabtu (25/6/2022), di Bedugul, Kabupaten Tabanan, Bali.

Musyawarah Nasional II di Bali  ini memiliki agenda memilih Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat dan Ketua Dewan Pembina Pusat masa bakti periode 2022-2025. 

“Melalui musyawarah dipilihlah Cak Jimmy Himawan sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat dan Cak Deddy Harnoko Sucahyo sebagai Ketua Dewan Pembina,” terang Eko Sawiji, Ketua Surabaya Community Chapter Bali yang ketempatan sebagai ‘tuan rumah’ Munas yang diselenggarakan di Villa Bedugul Lake View Inn Bedugul tersebut.

Cak Jimmy adalah alumnus Universitas Surabaya (UBAYA), saat ini menjadi advokat dan menjabat sebagai Managing Partner dari Firma Hukum Himawan Pratama Alisman. Sedangkan Cak Koko (Deddy Harnoko Sucahyo) yang menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina saat ini menjadi CEO PT Polowijo Gosari di Gresik.

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat periode 2019-2022 Cak Nikko Priambodo memberikan tongkat estafet kepengurusan Surabaya Community kepada Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat terpilih sebagai simbol telah bergantinya periode kepengurusan Surabaya Community.

Ke depannya sesuai dengan visi dan misi Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat dan Ketua Dewan Pembina ingin membawa Surabaya Community lebih besar manfaatnya baik bagi seluruh masyarakat Indonesia secara umum dan Sedhuluran Surabaya khususnya. 

"Surabaya Community harus dapat dirasakan manfaatnya bagi sedhulur di seluruh pelosok Nusantara,” ujar Jimmy Himawan.

Surabaya Community terbentuk pada tanggal 10 November 2006, dan sejak 13 Agustus 2018 telah berbentuk Badan Hukum Perkumpulan Surabaya Community dengan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM nomor AHU-0010081.AH.01.07.TAHUN 2018. “Musyawarah Nasional ini adalah yang kedua kalinya sejak berbentuk Badan Hukum Perkumpulan,” kata Jimmy Himawan.

Surabaya Community merupakan perkumpulan warga Surabaya di perantauan dan tersebar di seluruh Nusantara. Oleh sebab itulah kedudukan pengurus pusat berada di Ibukota Jakarta. 

Surabaya Community bertujuan untuk mempererat persaudaraan dan Silaturahmi masyarakat Surabaya di perantauan, sesuai dengan slogannya SESAMA yang berarti ‘SEdhuluran SAmpek Matek’ (Bersaudara Sampai Mati).

“Kegiatan Surabaya Community adalah kegiatan yang bersifat sosial dan budaya, yang memiliki maksud dan tujuan agar dapat bermanfaat bagi masyarakat dimana insan Surabaya bermukim dan ikut serta membangun daerah perantauannya,” kata Eko Sawiji.

Komentar