nusabali

Messi Akui Argentina Bukan Favorit Juara di Piala Dunia

  • www.nusabali.com-messi-akui-argentina-bukan-favorit-juara-di-piala-dunia

LONDON, NusaBali
Bintang sepakbola dunia Lionel Messi mengakui Timnas Argentina bukan favorit juara pada Piala Dunia 2022.

Namun, Messi menegaskan Argentina tak menyerah sebelum berjuang habis-habisan meraih hasil terbaik di Qatar.
Ya, Argentina baru berpesta setelah membungkam Italia 3-0 untuk merebut trofi Finalissima 2022 pada Kamis (2/6), yang mempertemukan juara Euro 2020 dan kampiun Copa America 2021 itu.

Trofi itu jadi gelar kedua Timnas Argentina dalam setahun terakhir. Sebelumnya mereka merebut gelar juara Copa America, dengan Messi berperan besar dalam dua pencapaian itu.  Namun, modal itu tidak menjamin Argentina akan melenggang mudah ke tangga juara Piala Dunia 2022 dan Messi menyadarinya.

"Apa yang kami alami di sini benar-benar indah. Kami tahu ini akan menjadi pertandingan menyenangkan dan tempat yang mengenangkan untuk jadi juara," kata Messi, usai laga Finalissima 2022 di Stadion Wembley, London itu.

"Kami terus bertumbuh, itu yang kami cari. Kami bekerja hari demi hari untuk terus berkembang. Tim ini penuh harapan, dan punya target jelas," kata Messi.

Lionel Messi tidak mau tim Argentina lengah sedikit pun. Bagaimana pun, mereka harus terus bekerja keras supaya bisa menyuguhkan permainan terbaik di Piala Dunia 2022.

"Kami harus terus berkembang. Sekarang, kami punya pertandingan penting pada September.  Kami perlu terus bekerja dan meningkatkan diri supaya dalam kondisi terbaik saat menjalani laga pertama di Piala Dunia 2022," kata Messi.

Lionel Messi berhasil membawa Timnas Argentina meraih trofi Finalissima 2022, setelah mengalahkan Italia. Dengan tambahan satu gelar tersebut, koleksi trofi juara Messi di level timnas sejajar dengan Cristiano Ronaldo. Kendati tidak mencatatkan namanya di papan skor, Lionel Messi dinobatkan sebagai Man of the Match oleh UEFA, karena penampilannya yang sangat impresif di lapangan. *

Komentar