nusabali

Juara Coppa Italia, Inter Kuasai Trofi Domestik dalam 365 Hari

  • www.nusabali.com-juara-coppa-italia-inter-kuasai-trofi-domestik-dalam-365-hari

ROMA, NusaBali
Usai paceklik gelar juara selama 10 tahun terakhir, Inter Milan menyapu bersih trofi domestik dalam 365 hari, termasuk gelar Coppa Italia yang baru diraih pada Kamis (12/5) dinihari WITA.

Ya, Inter mengalahkan Juventus 4-2 dalam perpanjangan waktu laga final Coppa Italia, di Stadio Olimpico, Roma.
Bagi Inter, sukses itu jadi gelar Coppa Italia yang ke-8, dan mereka unggul atas Lazio yang mengoleksi tujuh trofi. Dilansir Squawka, gelar juara itu membuat Inter menyapu bersih trofi domestik dalam 365 hari. Sebelumnya, Inter jadi kampiun di Serie A 2020/2021 pada 2 Mei 2021 dan Supercoppa Italia 2021 pada 12 Mei 2021.

Sebelumnya, Inter Milan selalu kesulitan meraih titel juara selama satu dekade. Trofi terakhir yang diraih Inter sebelum kembali berjaya di Italia adalah Supercoppa Italia pada 2010.

"Saya senang berbagi kemenangan ini dengan para staf yang membantu saya setiap hari untuk mempersiapkan diri menghadapi tiga laga setiap pekan," ujar pelatih Inter, Simone Inzaghi. "Kami sudah menempuh banyak hal dan mengalami banyak sekali kemajuan," kata pelatih asal Italia itu.

Pada laga final itu, Inter Milan unggul lebih dulu lewat Nicolo Barella saat pertandingan berjalan enam menit. Namun Bianconeri mencetak dua gol dan berbalik unggul 2-1, masing-masung lewat Alex Sandro (50) dan Dusan Vlahovic (52).

Pada menit ke-78, Inter mendapatkan penalti usai Lautaro Martinez dilanggar Leonardo Bonucci di kotak terlarang. Hakan Calhanoglu sukses sebagai algojo dan membuat skor 2-2.

Sampai waktu normal berakhir, skor imbang 2-2. Duel Juventus vs Inter pun berlanjut ke babak tambahan. Pada extra time, Inter mencetak dua gol lewat Ivan Perisic (penalti, 99) dan 102. Sampai laga usai, skor 4-2 bertahan untuk kemenangan Inter Milan.

Sementara usai laga final, bek senior Juventus Giorgio Chiellini, 37, mengonfirmasi akan meninggalkan tim pada akhir musim ini. Dia masuk daftar penampilan sepanjang masa Juventus di belakang Alessandro Del Piero dan Gianluigi Buffon.

"Kami memiliki 10 tahun yang luar biasa ini, terserah yang lain untuk melanjutkan sekarang. Saya melakukan semua yang saya bisa, saya harap saya meninggalkan sesuatu di sini,"kata Chiellini. *Ant

Komentar