nusabali

Pemilihan Jegeg Bagus SMAN 1 Kubu

  • www.nusabali.com-pemilihan-jegeg-bagus-sman-1-kubu

AMLAPURA, NusaBali
SMAN 1 Kubu, Karangasem menggelar pemilihan Jegeg-Bagus tahun 2022 serangkaian HUT ke-30, Kamis (14/4).

Pemilihan Jegeg Bagus ini untuk persiapan lomba tingkat kabupaten. Seleksi Jegeg Bagus melibatkan siswa kelas X dan kelas XI. Peserta Jegeg sebanyak 14 siswa dan peserta Bagus sebanyak 12 siswa. Ketua Panitia Made Ariskarhani Sila Putri dibantu Sekretaris Ni Made Adi Gita.

Kasek SMAN 1 Kubu, I Ketut Suba, berharap melahirkan siswa yang memiliki kemampuan CERDAS (ceria, empati, ramah, disiplin, adaptif, dan solidaritas). Siswa yang memiliki potensi, bakat, kreatif, cerdas berkarakter, dan berbudaya bisa lahir melalui ajang Jegeg Bagus. Harapannya, Jegeg Bagus SMAN 1 Kubu mampu promosikan sekolah, pariwisata, dan kebudayaan lokal. “Lomba ini untuk menambah wawasan agar siswa semakin peduli terhadap pariwisata dan kebudayaan lokal,” ungkap Ketut Suba, Rabu (13/4).

Peserta yang mendaftar untuk Jegeg dengan syarat minimal tinggi badan 160 cm, Bagus tinggi minimal 165 cm. Tes tulis telah diselenggarakan pada Senin (4/4) dan tes wawancara, Senin (11/4). Peserta wajib memahami pariwisata dan kebudayaan lokal. “Jika nantinya di tingkat kabupaten diselenggarakan pemilihan Jegeg Bagus 2022, kami tinggal mengirim siswa yang telah meraih juara hasil seleksi,” jelas mantan Kasek SMKN 1 Kubu ini.

Dijelaskan, pemilihan Jegeg Bagus 2022 bukan sekadar menilai penampilan, dandanan yang bagus dan cantik, tetapi kriterianya cukup banyak. Wawasan, intelektual, dan kecerdasan peserta akan diuji. “Selain jegeg dan bagus, wajib cerdas,” tegas Ketut Suba. Kecerdasan peserta akan ketahuan saat tes wawancara. *k16

Komentar