nusabali

Gli Azzurri Merasa 'Hancur Lebur'

Depak Italia, Makedonia Utara Tantang Portugal

  • www.nusabali.com-gli-azzurri-merasa-hancur-lebur

Kegagalan itu sangat mengejutkan, mengingat Italia tahun lalu sukses menjuarai Piala Eropa 2020 setelah menang dramatis atas Inggris dalam final di Wembley, London.

PALERMO, NusaBali

Juara Piala Eropa 2020 Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar, usai dikalahkan Makedonia Utara 0-1, pada laga play-off, di Stadio Renzo Barbera, Palermo, Jumat (25/3) dinihari WITA. Kegagalan itu membuat Gli Azzurri gagal ke Piala Dunia dua kali beruntun.

Bek Giorgio Chiellini pun menyebutkan, juara Eropa Italia hancur lebur setelah kembali absen mengikuti putaran final Piala Dunia. Italia juga tidak lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia, yang saat itu pertama kali terjadi sejak 1958.

“Saya bangga kepada tim yang telah memberikan segalanya, jelas kami hancur lebur, kekosongan besar tetap meliputi diri kami,” kata Chiellini, yang menggantikan Gianluca Mancini pada menit ke-90.

Laporan laman resmi FIFA menyebut, tim tamu mencetak gol dramatis berkat tendangan Aleksandar Trajkovski beberapa menit sebelum laga bubar. Makadonia Utara pun melaju ke final play-off dan menghadapai Portugal yang menyingkirkan Turki 3-1.

Italia tampil agresif sejak awal awal. Namun, meski mendominasi, tuan rumah kesulitan membongkar membongkar pertahanan Makedonia Utara. Mereka melepaskan 32 tembakan ke gawang dan Makedonia Utara hanya lima.

Kiper tim tamu Stole Dimitrievski tampil luar biasa dan seolah tak kesulitan menyelamatkan gawangnya. Sebaliknya Italia tidak mencetak gol karena membuang sendiri peluang-peluangnya.

Kegagalan Italia memanfaatkan peluang itu harus dibayar mahal karena tim tamu sukses mencetak gol di masa injury time atau pada menit ke-90+2.

Manajer Italia Roberto Mancini pun kehilangan kata-kata usai skuatnya kalah secara mengejutkan 0-1 dari Makedonia Utara. Itu kekalahan pertama Italia dalam 60 laga kualifikasi Piala Dunia di kandang sendiri.

“Saat ini sulit ngomong apa pun juga, saya tak tahu harus berkata apa,” kata Mancini. Kegagalan itu sangat mengejutkan, mengingat Italia tahun lalu sukses menjuarai Piala Eropa 2020 setelah menang dramatis atas Inggris dalam final di Wembley.

Pelatih Makedonia Utara Blagoja Milevski bisa melihat ironi dari kemenangan terakhir timnya. "Kami menang berkat gaya Italia melawan Italia. Saya senang sekali atas kemenangan ini, saya bangga kepada orang-orang ini,"kata Milevski.

Gelandang Marco Verratti mengatakan gol Makedonia Utara pada waktu tambahan menjadi mimpi buruk. Apalagi timnya memasuki laga berbekal rekor tak terkalahkan

Verratti dua kali mengalami bencana setelah klubnya Paris Saint-Germain (PSG) juga tersingkir dari Liga Champions karena ditekuk Real Madrid. Dia juga jadi bagian skuat yang gagal ke Piala Dunia 2018 di Rusia. *ant

Komentar