nusabali

Pemkab Bangli Gelar Car Free Day Setiap Minggu

  • www.nusabali.com-pemkab-bangli-gelar-car-free-day-setiap-minggu

BANGLI, NusaBali
Pemkab Bangli setiap minggu akan menggelar car free day di seputaran Alun-alun Kota Bangli.

Satuan Lalu Lintas Polres Bangli, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP menggelar rapat koordinasi pelaksanaan car free day di ruang Arjuna Setda Bangli, Jumat (28/1).

Menurut Kasat Lantas Polres Bangli, AKP I Ketut Suandi, mengungkapkan lokasi car free day di depan kantor bupati atau sebelah barat alun-alun, jalan di sebalah utara atau depan monumen perjuangan Kapten AA Anom Mudita, jalur timur eks kantor Dinas PUPR Perkim, dan selatan alun-alun, depan kantor Kejari Bangli. Kendaraan yang datang dari arah selatan nantinya melalui jalur LC Subak Aya. Kendaraan dari arah utara melalui Jalan Merdeka. “Car free day juga untuk meramaikan alun-alun. Kami sebagai aparat mendukung keamanan dan kenyamanan,” ungkap AKP Suandi.

Car free day dimulai Minggu (30/1) besok. Petugas akan disebar untuk mengarahkan kendaraan agar melalui jalur yang sudah ditentukan. Selain penutupan jalur untuk car free day, pada malam minggu jalur di utara alun-alun juga ditutup karena menjadi lokasi pentas musik. Petugas tetap melakukan pengawasan untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Prokes harus tetap dipatuhi, jangan sampai di Bangli ada lonjakan kasus,” tegas AKP Suandi. *esa

Komentar