nusabali

Siswa Sekelas Tetap Belajar Daring

Tes Antigen 35 Siswa SMAN 1 Tabanan Negatif

  • www.nusabali.com-siswa-sekelas-tetap-belajar-daring

TABANAN, NusaBali
Seluruh siswa kelas XI IPA 5 SMA Negeri I Tabanan menjalani rapid tes antigen, Kamis (20/1), pasca hasil tes salah satu siswa dan guru BK di sekolah ini, reaktif.

Namun  35 siswa yang menjalami tes serupa dengan hasil negatif. Meski demikian, seluruh siswa tetap harus belajar daring (dalam jaringan) hingga menunggu tes rapid antigen kedua untuk memastikan kesehatan mereka.

Jika hasil tes kedua negatif, maka pembelajaran tatap muka (PTM) khusus di kelas tersebut akan kembali digelar.

Kepala SMAN 1 Tabanan I Nyoman Surjana mengatakan bersyukur karena seluruh siswa XI IPA 5 yang menjalani tes rapid antigen di Puskesmas Tabanan III, negatif. Namun mereka tetap melakukan pembelajaran daring. "Di hari ke enam, mulai hari ini (kemarin,Red), mereka akan diikutkan tes rapid antigen kedua," jelasnya.

Dengan kejadian ini, kata Surjana, anak-anak yang usai tes rapid antigen sementara ini harus melakukan pembelajaran secara daring. Kelas lainnya masih PTM seperti biasa. Sedangkan kondisi guru yang reaktif, saat ini tengah menjalani isolasi selama 10 hari dan dihari ke-11 akan kembali dicek kesehatannya oleh petugas. Jika hasilnya negatif bisa kembali mengajar.

“Dia (guru BK) ini OTG (orang tanpa gejala). Dia sehat tanpa ada keluhan apapun, namun jika selama isolasi muncul gejala, sudah diminta untuk datang ke rumah sakit,” jelasnya.

Seperti berita sebelumya PTM SMAN 1 Tabanan terhadang. Sebab satu guru mereka dinyatakan reaktif hasil tes  rapid antigen setelah adanya keluarga yang terpapar positif Covid-19. Diketahui, guru ini reaktif setelah sempat bertemu dengan anak-anak sekolah.*des

Komentar