nusabali

PMI Gelar Donor Darah, Terkumpul 38 Kantong Darah

  • www.nusabali.com-pmi-gelar-donor-darah-terkumpul-38-kantong-darah

BANGLI, NusaBali
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dan Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar donor darah saat peresmian alun-alun Kota Bangli, Jumat (14/1).

PMI berhasil mengumpulkan 38 kantong darah. Darah yang terkumpul dibawa ke Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Bangli. Ketua PMI Bangli yang juga Wabup Bangli Wayan Diar berharap setetes darah dapat menyelamatkan pasien yang membutuhkan darah.   

Wayan Diar mengatakan, donor darah digelar serangkaian peresmian alun-alun Kota Bangli. “Hari ini ada permintaan darah untuk golongan darah AB, kebetulan saya darah AB maka langsung donor,” ungkap Wayan Diar. Wakil Bupati asal Desa Belantih Kecamatan Kintamani ini menyebutkan, PMI Bangli punya program donor darah yang digelar dua bulan sekali. PMI juga akan mendata para relawan di masing-masing desa. Para relawan akan dibuhungi ketika ada yang membutuhkan darah.

Mantan Ketua DPRD Bangli ini mencontohkan, relawan yang telah terdata yakni di Banjar Jelekungkang, Desa Tamanbali, Bangli. Wayan Diar mendorong masyarakat untuk melakukan donor darah. Selain untuk kesehatan juga dapat membantu orang lain. “Saya baru dua kali donor, rasanya nyaman dan tubuh lebih rileks,” ungkap Wabup Wayan Diar. *esa

Komentar