nusabali

Dapur Sebuah Vila di Canggu Terbakar

  • www.nusabali.com-dapur-sebuah-vila-di-canggu-terbakar

MANGUPURA, NusaBali
Dapur sebuah vila di Banjar Pipitan, Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, terbakar pada Jumat (14/1) siang sekitar pukul 11.55 Wita.

Diduga pemicu kebakaran akibat korsleting listrik. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Sebab dapur yang terbakar kemarin menurut informasi milik warga negara asing (WNA). Kebetulan pemiliknya tinggal di luar negeri. “Jadi informasinya vila itu milik tamu, tapi dia sedang ada di luar negeri. Saat kejadian hanya ada penjaga saja di vila itu,” kata Kadis Damkar dan Penyelamatan Badung I Wayan Wirya.

Disinggung kronologis kejadian, mantan Camat Kuta Selatan itu tidak mengetahui secara persis. Minimnya informasi juga jadi kendala. “Untuk kronologis tidak ada yang tahu pasti. Tiba-tiba saja sekitar pukul 11.55 Wita, api sudah besar dan menghanguskan semua isinya. Luas dapur yang terbakar sekitar 4 meter x 6 meter,” jelas Wirya.

Untuk penyebab kebakaran, kata Wirya, belum diketahui secara pasti. “Diduga kebakaran dipicu akibat korsleting listrik,” tandasnya.

Selain petugas dari Damkar Badung, turut membantu menangani musibah kebakaran itu petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Badung, petugas dari PLN, jajaran Polsek Kuta Utara, dan masyarakat sekitar. *asa

Komentar