nusabali

Harga Cabai Rawit Masih Tinggi

Di Pasaran Rp 87.000 hingga Rp 95.000 Per Kilogram

  • www.nusabali.com-harga-cabai-rawit-masih-tinggi

MANGUPURA, NusaBali
Harga cabai rawit di sejumah pasar di Kabupaten Badung masih relatif tinggi, kendati pasokan dari luar Bali sudah masuk.

Saat ini dari hasil monitoring harga yang dilakukan Pemkab Badung, harga cabai rawit masih di angka Rp 87.000 hingga Rp 95.000 per kilogram di sejumlah pasar tradisional. Sebelumnya atau pada saat jelang penutupan tahun, harga cabai rawit bahkan tembus Rp 100.000 per kilogram. Saat itu penyebab melambungnya harga cabai rawit lantaran minimnya pasokan akibat cuaca ekstrem.

“Informasi yang kami dapat sementara, cabai rawit saat ini lebih banyak pasokan dari Jawa. Untuk harga informasi dari salah satu pedagang mulai turun Rp 50.000/kg,” ungkap Kabag Perekonomian Kabupaten Badung, AA Sagung Rosyawati saat dikonfirmasi Selasa (4/1).

Menurut Sagung Roryawati, pihaknya saat ini masih mencari tahu dan berkoordinasi dengan dinas terkait kenapa harganya di sejumlah pasar masih tinggi, meski sudah dibantu pasokan dari luar Bali. Seperti halnya di Pasar Tradisional Mengwi harga cabai rawit masih di angka Rp 95.000 per kilogram dan Pasar Blakiuh mencapai Rp 87.000 per kilogram. “Kami masih mencari tahu dan berkoordinasi dengan dinas terkait kenapa harganya di sejumlah pasar masih tinggi. Padahal, info dari pedagang dan suplayer kalau harga sudah turun,” beber Sagung Rosyawati.

Jika melihat tren dari tahun-tahun sebelumnya, lanjut Sagung Rosyawati, gejolak harga cabai rawit akan terjadi hingga Februari. “Biasanya harga cabai akan mencapai puncaknya pada Januari hingga Februari ini, Maret baru ada perubahan. Kondisi ini dipicu adanya cuaca ekstrem yang mengakibatkan hasil produksi petani menurun,” jelasnya.

Untuk mengatasi tingginya harga cabai, pihaknya bersama Dinas Pertanian dan Pangan Badung telah turun memantau tanaman cabai di sejumlah desa. Kabar baiknya, kata Sagung Rosyawati, jika tidak ada kendala, kampung cabai seluas 10 hektar di Subak Abian Sedana Winangun, Desa Belok Sidan, Kecamatan Petang akan siap dipanen dalam dua minggu ke depan. “Kampung cabai seluas 10 hektar dalam dua minggu lagi siap panen. Semoga tidak ada halangan,” tandasnya. *ind

Komentar