nusabali

303 Pelamar CPNS Testing SKB

  • www.nusabali.com-303-pelamar-cpns-testing-skb

AMLAPURA, NusaBali
Sebanyak 303 pelamar CPNS yang lulus seleksi kompetensi dasar (SKD) akan mengikuti testing SKB (seleksi kompetensi bidang) di Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Bali, Jalan Hayam Wuruk Denpasar, Senin (15/11) mendatang.

SKB untuk menyeleksi 115 CPNS sesuai kuota yang ditetapkan BKN. SKB diikuti masing-masing 3 pelamar tiap formasi, peraih skor tertinggi lulus sebagai PNS.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKP SDM) Karangasem I Gusti Gede Rinceg, memaparkan awalnya 1.848 pelamar terdaftar ikut testing SKD di Gedung BPSDM Provinsi Bali, 29 September-2 Oktober lalu. Sesuai ketentuan dicari tiga besar tiap formasi. Namun ada beberapa formasi yang pelamarnya satu orang maka langsung lulus testing SKD. Hasilnya, sebanyak 303 pelamar lulus SKD. Syarat lulus testing SKD wajib memenuhi passing grade. “Formasi yang pelamarnya satu orang dan telah dinyatakan lulus testing SKD wajib ikut testing SKB. Asal hadir, mereka dipastikan lulus,” jelas Gusti Gede Rinceg, Kamis (11/11).

Beda dengan peserta testing SKB yang tiap formasi diikuti 3 pelamar CPNS, syarat lulus mesti meraih skor tertinggi di formasi yang dilamar. “Peraih skor tertinggi di testing SKB lulus jadi CPNS,” jelas pejabat dari Lingkungan Padangkerta Kelod, Kelurahan Padangkerta, Kecamatan Karangasem ini. Sebanyak 303 pelamar yang lulus SKD sebelumnya diumumkan virtual. Rekonsiliasi hasil SKD CPNS 22-23 Oktober, validasi nilai SKD CPNS 22-24 Oktober, pengumuman hasil SKD CPNS, Senin (25/10). “Testing SKB selama satu hari, dibagi tiga shift menggunakan CAT (computer assisted test),” jelas alumnus FE Unram NTB 1985 ini. *k16

Komentar