nusabali

Bupati Gede Dana Perpanjang Tanggap Darurat

  • www.nusabali.com-bupati-gede-dana-perpanjang-tanggap-darurat

AMLAPURA, NusaBali
Bupati Karangasem, I Gede Dana, perpanjang tanggap darurat selama 10 hari sejak Sabtu (23/10).

Usai menetapkan perpanjangan tanggap darurat, Bupati Gede Dana langsung memantau Posko Tanggap Darurat Bencana Gempa Desa Pempatan, Kecamatan Rendang dan Posko Tanggap Darurat Bencana Gempa Desa Ban, Kecamatan Kubu. Bupati mengapresiasi semua pihak yang telah membantu korban gempa memenuhi kebutuhan pangan, kebutuhan tempat tidur, dan lainnya.

Bupati Gede Dana didampingi Kepala Pelaksana BPBD Karangasem Ida Ketut Arimbawa, Camat Rendang I Wayan Mastra, Camat Kubu Nyoman Suratika, Kapolsek Kubu AKP I Nengah Sona, Perbekel Desa Ban I Gede Tamu Sugiantara, dan lainnya. Bupati Gede Dana mengingatkan, musim hujan semakin dekat, bantuan paling prioritas dibutuhkan warga adalah terpal. Bantuan itu untuk menutupi atap bangunan yang retak atau gentingnya jatuh berserakan. Bantuan terpal juga digunakanbuat tenda di halaman rumah untuk tempat tinggal sementara.

Bantuan lain tak kalah pentingnya adalah kebutuhan air bersih, pangan, dan tempat tidur. “Bantuan air selama ini telah disuplai petugas BPBD dibantu anggota TNI dan Polri, bersama relawan. Bahkan anggota TNI dan Polri turut membantu membangun tenda buat warga,” ungkap Bupati Gede Dana. Bupati juga mengapresiasi semangat petugas BPBD, TNI, Polri, dan relawan yang peduli terhadap korban bencana gempa. Bupati dari Banjar Lebah, Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem ini juga menyempatkan memantau dapur umum untuk menyediakan konsumsi bagi relawan yang bertugas.

Berdasarkan pantauan Bupati Gede Dana, semua petugas di lapangan konsisten melakukan koordinasi untuk memudahkan berbagi tugas. Ada yang mengevakuasi material longsor agar akses jalan bisa kembali normal, terutama jalan selebar 2,5 meter menuju Banjar Jatituhu, Desa Ban. Di beberapa titik sempat tertimbun longsor. Setelah material disingkirkan, akses kembali normal, hanya saja kendaraan roda empat tidak bisa berpapasan, dan sulit mencari celah untuk tempat memutar. *k16

Komentar