nusabali

Pasien Covid-19 Menurun di Badung Puluhan Bed Difungsikan untuk Layanan Non Covid-19

  • www.nusabali.com-pasien-covid-19-menurun-di-badung-puluhan-bed-difungsikan-untuk-layanan-non-covid-19

Jika kasus Covid-19 kembali membludak, maka penggunaan bed akan digunakan seperti semula.

MANGUPURA, NusaBali

Jumlah pasien positif Covid-19 yang dirawat mengalami penurunan dalam dua minggu terakhir. Alhasil, Rumah Sakit Daerah (RSD) Mangusada mengalihkan puluhan tempat tidur pasien (bed) pasien Covid-19 untuk melayani pasien non Covid-19 atau pasien umum. Namun jika terjadi lonjakan kembali, maka bed akan difungsikan untuk perawatan pasien Covid-19.

Pelaksana Tugas (Plt) Dirut RSD Mangusada dr Ketut Japa, menjelaskan saat ini merawat sebanyak 10 pasien positif Covid-19, atau bisa disebut juga keterisian Bed Occupancy Ratio (BOR) hanya 9 persen dari total bed yang ada. Makanya, lanjutnya, bed yang sebelumnya digunakan untuk merawat pasien Covid-19, difungsikan untuk merawat pasien non Covid-19.

Lebih lanjut dikatakan, dari 100 bed yang disediakan untuk merawat pasien corona, 30 bed di antaranya dialihkan untuk penanganan non Covid-19 atau pasien umum. “Jadi ruangan untuk penangan Covid-19, kami isi dengan pasien-pasien non Covid-19,” ujar dr Japa, Minggu (3/10) .

Masih menurut dr Japa, jika melihat jumlah pasien Covid-19 yang ditangani di RSD Mangusada, perkembangan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Badung cenderung fluktuatif. Karena alasan itu, pihaknya tidak bisa serta merta mengalihkan semua bed yang tersisa untuk pelayanan pasien non Covid-19.

“Kami akui sekarang ini tidak seperti Agustus 2021, yang BOR-nya lebih dari 100 persen. Tapi kasus memang masih fluktuatif. Namun, jika kasus Covid-19 kembali membludak, maka penggunaan bed akan digunakan seperti semula,” tegas dr Japa.

“Kami istilahnya buka tutup, kalau nanti tiba-tiba terjadi peningkatan kasus Covid-19, tinggal memasukan pasien saja,” imbuh dr Japa sembari berharap agar tracing dan testing serta vaksinasi tetap digencarkan.

Di sisi lain, dengan stabilnya kondisi BOR di RSD Mangusada juga mempengaruhi penurunan kebutuhan oksigen. Kata dr Japa, saat ini rumah sakit tidak kesulitan oksigen lagi, karena kiriman oksigen melimpah. “Kalau sebelumnya kami harus menugaskan tim untuk menunggu di perusahaan penyuplai oksigen, sekarang kondisinya juga stabil,” tandasnya.

Sementara, berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19 Badung, kasus positif Covid-19, secara kumulatif hingga 2 Oktober 2021 mencapai 20.533 kasus. Angka kesembuhan secara kumulatif 19.628 orang, sedangkan angka kematian sebanyak 638 orang. *ind

Komentar