nusabali

Dinas Sosial Bantu 21 Penyandang Disabilitas

  • www.nusabali.com-dinas-sosial-bantu-21-penyandang-disabilitas

AMLAPURA, NusaBali
Dinas Sosial Karangasem membantu 21 penyandang disabilitas di Desa Purwakerti, Kecamatan Abang, Karangasem. Bantuan sembako yang disalurkan untuk penyandang disabilitas kurang mampu dan telah divaksin.

Kadis Sosial Karangasem I Gede Basma menyerahkan bantuan sembako di aula Kantor Desa Purwakerti, Banjar Biaslantang Kaler, Desa Purwakerti, Kecamatan Abang, Karangasem, Minggu (19/9).

Tiap satu paket sembako berisi beras 5 kilogram, 1 liter minyak goreng, 5 bungkus mie, dan lainnya. Imbas pandemi Covid-19, penyandang disabilitas kesulitan memenuhi kebutuhan pangan. Kadis Sosial I Gede Basma berkoordinasi dengan Perbekel Desa Purwakerti I Nengah Karyawan untuk melakukan pendataan. Setelah data terkumpul, sebanyak 21 penyandang disabilitas diberikan bantuan.

Perbekel Desa Purwakerti, I Nengah Karyawan mengatakan, penyandang disabilitas yang telah menjalani vaksin terbanyak dari Banjar Lebah sebanyak 8 orang. “Kami mengapresiasi perhatian dari Dinas Sosial membantu warga penyandang disabilitas berupa sembako. Bantuan ini bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan beberapa hari ke depan,” ungkap Nengah Karyawan. *k16

Komentar