nusabali

PLN Perpanjang Diskon Tambah Daya

  • www.nusabali.com-pln-perpanjang-diskon-tambah-daya

JAKARTA, NusaBaliS
PT PLN (Persero) memperpanjang program diskon tambah daya listrik bagi konsumen tegangan rendah satu phasa daya 450 VA dan 900 VA hingga 30 September 2021.

Perpanjangan program yang sedianya berakhir pada 31 Agustus lalu itu diberikan dalam rangka menyambut Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September 2021.

Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril mengatakan dengan diskon Super Merdeka Listrik itu, pelanggan untuk semua golongan tarif yang mengajukan permohonan penambahan daya akhir mulai daya 900 VA hingga daya 5.500 VA hanya akan dikenakan tarif tambah daya sebesar Rp202.100.

Program layanan ini diluncurkan untuk menjawab kebutuhan pelanggan yang beraktivitas secara penuh dari rumah akibat pembatasan aktivitas karena pandemi covid-19. Selain itu, program ini juga untuk mendukung kegiatan industri yang terkait dengan golongan tarif dalam program ini.

"Semoga program ini mampu mendorong industri untuk meningkatkan produksinya, kita beri kesempatan untuk lebih berkembang lagi," kata Bob dalam keterangan resmi Sabtu (4/9) seperti dilansir CNNIndonesia.com.

Program ini berlaku bagi pendaftar yang sudah melakukan pembayaran sejak 14 Juli 2021 hingga 30 September 2021. Keringanan biaya tambah daya diberikan bagi pelanggan yang memiliki aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh pada fitur PlayStore dan App Store ponsel pelanggan.

"Layanan ini hanya kami lakukan melalui PLN Mobile, tidak dibuka pada channel lain," ujarnya. Bob berharap, dengan semangat Hari Pelanggan Nasional, pelanggan mendapatkan kemerdekaan dalam memilih layanan terbaik PLN sesuai kebutuhan. Terlebih memilih opsi daya yang memberi pasokan listrik yang andal bagi pelanggan.

"Apalagi di masa pandemi, kebutuhan layanan listrik yang prima semakin dibutuhkan karena banyak yang melakukan pekerjaan dari rumah," jelasnya. *

Komentar