nusabali

Petugas Hanya Bertugas Beri Pakan

DTW Sangeh Tutup

  • www.nusabali.com-petugas-hanya-bertugas-beri-pakan

DENPASAR,NusaBali
Tutup karena Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, petugas pengelola daya tarik wisata (DTW) tidak bisa benar- benar ‘rehat’.

Seperti di DTW Sangeh, Desa Sangeh Kecamatan Abiansemal, Badung. Personel pengelola DTW Sangeh wajib menyediakan dan memberikan pakan kepada ratusan monyet satwa yang menjadi ikon DTW Sangeh.

Manager DTW Sangeh I Made Somohon mengatakan, menyusul penerapan PPKM Darurat DTW Sangeh memang ditutup untuk kunjungann wisatawan. Namun ratusan kera tetap harus mendapat perawatan, terutama pakan, agar tidak kelaparan.

“Jika kelaparan nanti bisa liar,” ucap Sumohon, Rabu(7/7). Tidak kurang dari 600 ekor monyet merupakan penghuni alas/hutan Sangeh ini. Untuk pakan, pengelola menyediakan 300 kilogram ketela setiap hari, ditambah satu kranjang pisang atau jenis buah lainnya. “Pakan itu wajib ada,” ujar Sumohon.

Sebelumnya menurut Sumohon, pada Mei-Juni sudah ada peningkatan kunjungan ke DTW Sangeh. Pengunjung sebagian besar wisatawan domestik/lokal.

“Sempat sedikit lega, karena sudah mulai ada kunjungan,”  ujarnya. Namun setelah PPKM Darurat, otomatis tidak ada kunjungan karena DTW Sangeh tutup. “Astungkara, untuk pakan masih bisa dipenuhi,” kata Sumohon. *K17

Komentar