nusabali

SMA/SMK Kembali Rancang Pembelajaran Online

  • www.nusabali.com-smasmk-kembali-rancang-pembelajaran-online

AMLAPURA, NusaBali
SMA/SMK di Karangasem kembali merancang pembelajaran online. Rencana pembelajaran tatap muka (PTM) kandas karena PPKM (pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat) darurat Covid-19.

Ketua MKKS (Musyawarah Kerja Kepala Sekolah) SMA Negeri Karangasem Wayan Sugiana mengatakan, awalnya merancang PTM dengan sebagian tatap muka dan sebagian lagi daring. Siswa ke sekolah bergilir.

“Dengan adanya PPKM darurat, PTM tidak bisa dilaksanakan dan pembelajaran sepenuhnya daring,” jelas Wayan Sugiana yang juga Kasek SMAN 2 Amlapura, Selasa (6/7). Daring mulai dari pelaksanaan MPLS (masa pengenalan lingkungan sekolah). “Kami telah siapkan video profil sekolah, profil kepala sekolah, wakasek, guru, dan lainnya. Siswa mengenal hanya melalui tayangan video,” imbuhnya. Kasek SMAN Bebandem I Nengah Miyasa juga membatalkan PTM. Seluruh siswa baru wajib mengikuti MPLS secara daring.

Di Karangasem ada 10 SMA negeri dan 9 SMA swasta, semuanya menggelar pembelajaran daring. Ketua MKKS SMKN Karangasem I Wayan Artana mengatakan, sejak diberlakukan PPKM darurat, maka PTM batal dilaksanakan. “Kembali belajar daring untuk semua SMK,” jelas Wayan Artana tokoh pendidikan dari Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem. Wayan Artana tetap berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Karangasem terkait jadwal vaksinasi menyasar siswa yang umurnya 12-17 tahun. *k16

Komentar