nusabali

Puluhan Surfer 'Hidupkan' Pantai Kuta

  • www.nusabali.com-puluhan-surfer-hidupkan-pantai-kuta

MANGUPURA,NusaBali
Puluhan surfer menghidupkan suasana di Pantai Kuta, Badung, Minggu (27/6). Mereka berkompetisi dalam event Surf Club Contest -2.

Tujuan kompetisi untuk pencarian bibit surfer sekaligus mendapatkan point untuk mengikuti kompetisi selanjutnya dalam Liga Surfing Indonesia.

Menurut Rahtu Suargita, yang notabene Ketua Umum Halfway Kuta Boardriders, surfing merupakan salah satu penunjang pariwisata. Karena itu, surfing merupakan salah satu sarana untuk promosi pariwisata Kuta.

Masih kata rahtu Suargita, antusias para surfer mengikuti kegiatan ini sangat luar biasa. Bahkan, kata dia, rekan-rekannya dari Australia juga berkeinginan mengikuti. “Sudah banyak menanyakan kapan Bali akan open border,” katanya.

“Mudah-mudahan cepat dibuka (gerbang pariwisata internasional, Red). Namun, paling tidak dengan kontes lokal ini, warga Kuta dapat berjualan,” ujarnya.

Untuk diketahui, pada Sabtu (26/6) lalu, juga digelar surfing Long Board Clasic yang diikuti 40 orang asing. “Ini akan jadi event rutin nanti,” ucap Rahtu Suargita. *nat

Komentar