nusabali

Empat Cabor Bertanding di Injury Time

  • www.nusabali.com-empat-cabor-bertanding-di-injury-time

DENPASAR, NusaBali
Atlet dari empat cabor berbeda dipastikan dapat waktu bertanding paling akhir pada ajang PON XX/2021 di Papua pada Oktober mendatang.

Dimana gelaran PON Papua digulirkan secara resmi pada tanggal 2-15 Oktober mendatang. Hanya saja empat cabor yang dapat giliran waktu bertanding paling akhir. Yakni Cabor Selam Kategori Laut di Teluk Yos Sudarso yang baru digelar tanggal 11-14 Oktober. Kemudian cabor Karate di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu pada tanggal 11-14 Oktober. Selanjutnya Cabor Kempo di GOR STT Gidi bertanding sejak tanggal 9-13 Oktober. Dan cabor Renang mulai bertanding tanggal 9 - 14 Oktober di Kolam Renang Stadion Aquatic.

"Melihat dari jadwal yang ada memang demikian. Itu jadwal yang kami terima dari PB PON. Dan, jadwal tersebut sudah kami sampaikan ke masing-masing Pengprov Cabor, pelatih, dan atlet PON," ucap Bidang Prestasi (Binpres) KONI Bali, I Nyoman Yamadhiputra, Selasa (15/6).

Kata Yamadhiputra, meski durasi bertanding paling akhir, namun semangat tetap diharapkan bergelora. Dan tetap berupaya memberikan yang terbaik buat Bali nantinya di PON Papua. Hanya saja tanggal 14 Oktober semua cabor dipastikan sudah menuntaskan seluruh pertandingan.

Mengingat, tanggal 15 Oktober adalah hari penutupan multi event empat tahunan antar Provinsi. Dan, cabor yang bertanding paling akhir ini, akan balik kembali ke Bali pada tanggal 16 Oktober. "Yang bertanding paling akhir ini, kan jadwal berangkatnya tetap menyesuaikan dengan jadwal bertanding. Hitungannya 3 hari jelang bertanding baru berangkat menuju Papua, dan menginap menyesuiakan dengan lokasi tempat venue bertanding untuk memudahkan akses lebih cepat ke lokasi bertanding," terang Yamadhiputra.

Sekum KONI Bali IGN Oka Darmawan menambahkan, meski ada cabor bertanding di masa Injury Time pelaksanaan PON, ada juga masih cabor yang dipertandingkan sebelum pembukaan. Sebanyak 12 Cabor dipertandingkan mendahului sebelum upacara resmi pembukaan. 12 Cabor yang dipertandingkan mendahului yakni Cabor Muaythai, Cabor Panahan, Cabor Cricket, Cabor Sepak Takraw, Cabor Voli Pasir, Cabor Taekwondo, Cabor Tenis Lapangan, Cabor Wushu, Cabor Terbang Layang, Cabor Basket 5X5.

Cabor Panjat Tebing, dan Cabor Judo. Dari 12 Cabor itu yang terlihat dipertandingkan paling awal yakni Terbang Layang yang akan dipusatkan di Lanud TNI AU Timika akan digulirkan mulai tanggal 23 September hingga 6 Oktober. Sehingga atlet terbang layang sudah diwajibkan tiba di Papua pada pada 20 September nanti.

Sedangkan untuk cabor Judo mulai bertanding 27 September hingga tanggal 3 Oktober 2021. Dimana seluruh pertandingan dipusatkan di GSG Eme Meme Yauware Mimika. Sementara untuk cabor Muaythai sudah mulai berangkat ke Papua pada tanggal 24 September. Dan, mulai bertanding di GOR STT Gidi pada tanggal 27 September hingga 3 Oktober 2021. Sementara cabor panahan yang lokasi bertandingnya di Area Panahan Komp Kingmi Kampung Harapan sudah berangkat ke Papua pada tanggal 25 September, dan mulai bertanding sejak 29 September hingga 9 Oktober. Durasi bertandingnya memang cukup lama.

Tembus 10 hari pelaksanaan. Sementara cabor Cricket berangkat ke Papua sejak 22 September, dan mulai bertanding di Lapangan Circket Doyo Baru pada tanggal 25 September hingga 4 Oktober mendatang. Durasi bertanding cabor Cricket juga tergolong cukup lama selama 9 hari penuh. Sementara voli pasir mulai bertanding sejak tanggal 1 hingga 11 Oktober di GOR Voli Koya Koso. Sementara cabor sepak takraw yang dipusatkan di GOR Trikora Uncen mulai bertanding tanggal 27 September hingga 9 Oktober. Dan untuk Taekwondo hanya mendahului sehari yakni mulai bertanding sejak 1 Oktober di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu. Cabor Taekwondo mulai bertanding tanggal 1-5 Oktober. Untuk cabor Wushu yang bertanding di GOR Futsal Dispora mulai dihelat tanggal 29 September hingga 3 Oktober. Dan, Tenis Lapangan yang dipusatkan di Lapangan Tenis Walikota mulai berlangsung pada tanggal 26 September hingga 7 Oktober 2021. *dek

Komentar